PPM Tampaksiring menyerahkan sembako kepada keluarga veteran. (BP/ded)

GIANYAR, BALIPOST.com – Pandemi COVID-19 berdampak luas terhadap perekonomian Bali. Semua kalangan merasakan dampaknya, tak terkecuali para janda dan putra-putri veteran di Kabupaten Gianyar.

Beranjak dari keprihatinan atas kondisi tersebut, Pemuda Panca Marga (PPM) Ranting Tampaksiring bergerak untuk membantu meringankan beban para janda serta putra-putri veteran dalam program tali kasih. Mereka memberikan sumbangan berupa paket sembako dan alat pelindung diri (APD) pada Minggu (17/5).

Baca juga:  Bupati Karangasem I Gede Dana Pastikan Program Atma Kerthi Berjalan Baik

Wakil Ketua PPM Ranting Tampaksiring Tjok Gede Bagus Trimurti menjelaskan, donasi tersebut merupakan bentuk keprihatinan dan kepedulian pihaknya terhadap keluarga para pejuang yang telah mengorbankan jiwa dan raga demi kemerdekaan Indonesia. Apalagi sebagian besar dari janda atau keluarga veteran sudah lanjut usia dan sakit menahun.

Tentu saja mereka akan kesulitan memenuhi kebutuhan hidup khususnya di tengah pandemi COVID-19. “Sumbangan ini bersumber dari iuran anggota. Hari ini kita berikan untuk 18 orang. Ke depannya, kegiatan ini akan terus berlanjut,” imbuhnya.

Baca juga:  Pensiunan dan Warakawuri Polri Dipanggil Kapolresta

Wakil Ketua I PPM Bali Rai Riawati mengapresiasi kegiatan tersebut. Menurutnya, aksi sosial itu dapat memperkuat tali persaudaraan antaranggota dan keluarga veteran dalam meneruskan perjuangan mengisi kemerdekaan. “Tantangan bangsa semakin besar, apalagi new normal akibat COVID-19 akan mengubah kebiasaan di segala sektor. Untuk itu, diperlukan solidaritas dan kerja sama yang kuat antaranak bangsa,” tegasnya.

Sementara itu, Danramil 1616-03/Tampaksiring Kapten Inf. I Gede Astawa mendukung acara itu sembari ikut menyerahkan paket sembako. Dia mengungkapkan, sumbangsih para anggota PPM ini diharapkan mampu meringankan beban masyarakat yang terdampak COVID-19, apalagi mereka lansia dan sakit menahun. (Dedy/balipost)

Baca juga:  BBM Naik, Polres dan Polsek Serentak Bagikan Sembako
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *