Suasana pembagian masker dari Astra Motor Bali, Polresta Denpasar, dan perusahaan swasta lainnya. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Polresta Denpasar khususnya satuan Lalulintas yang tergabung dalam operasi keselamatan Agung tahun 2020 bersama dengan Astra Motor Bali melakukan pembagian masker serta hand sanitizer. Ini merupakan bentuk kepedulian kepada masyarakat perangi COVID-19.

Pada kesempatan ini, sebanyak 1.000 masker serta hand sanitizer dibagikan di empat titik di kawasan persimpangan Jalan Cokroaminoto, Ubung. Tidak hanya itu, dengan membawa pamflet bertuliskan “Hindari kerumunan, de melali ngoyong jumah untuk sementara” masyarakat kembali diingatkan untuk tidak melakukan kumpul-kumpul sesuai himbauan dari pemerintah untuk melakukan physical distancing.

Baca juga:  Antisipasi Libur Nataru, Presiden Sampaikan 6 Arahan Ini

Pada kegiatan ini, masih banyak masyarakat yang belum mengindahkan imbauan pemerintah. Terdapat, pengendara sepeda motor masih banyak yang tidak menggunakan masker.

Kasubnit I Regiden Polresta Denpasar, Rike Astuti S.Tr.K., yang ditemui di sela-sela kegiatan mengatakan, melalui kegiatan ini, pihaknya berharap agar masyarakat lebih peduli lagi terhadap dirinya sendiri. Bahwa masker itu adalah salah satu upaya pencegahan mandiri bagi masyarakat. “Jangan menunggu orang lain memberikan masker, namun dari diri sendiri juga harus peduli kepada kesehatan diri bahwa masker itu sangatlah penting untuk melindungi diri terhadap penularan virus,” katanya.

Baca juga:  Bapas Karangasem Bagi Masker di Pasar Desa Adat Rendang

Pada kesempatan ini, pihaknya menyampaikan apresiasi atas kerjasama yang dilakukan bersama Astra Motor Bali dan komunitas Honda PCX PDB Reborn juga perusahaan lain dalam hal ini Larisa yang ikut peduli. Ribuan masker dan hand sanitizer ini, kata dia, sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat dalam rangka mengurangi penyebaran COVID-19.

Sementara, Branch Head Astra Motor Bali, Rangga Aditya mengatakan, melalui slogan ‘Satu Rider Satu Masker’ Astra Motor Bali berkolaborasi dengan Polresta Denpasar serta komunitas Honda  PCX PDB Reborn dan perusahaan swasta. Ada sebanyak 1.000 masker yang dibagikan. Rencananya kegiatan ini akan dilakukan selama 3 hari, dari Jumat sampai Minggu ini. “Kami berharap, program ini bisa berkelanjutan dan mensuport semua masyarakat,” harapnya. (kmb/balipost)

Baca juga:  Libur Lebaran Bisa Jadi Pintu Masuk COVID-19 Varian India ke Bali, Pertimbangkan Matang Dibukanya Kunjungan Wisata
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *