Suasana di rumah duka seorang naker migran asal Badung yang meninggal di LN. (BP/Istimewa)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Kabut duka menyelimuti rumah I Putu Sugiartha (42), Pekerja Migran Indonesia (PMI) asal Badung dikabarkan meninggal dunia Minggu (19/5). Pria asal Banjar Puseh Pengalasan, Desa Adat Sading, Kelurahan Sading, Kecamatan Mengwi ini bekerja sebagai ABK di Kapal Pesiar Oasis of The Sea.

Ni Gusti Nyoman Pramesti, istri almarhum menceritakan perihal suami yang telah 15 tahun bekerja di kapal pesiar. Almarhum dinyatakan meninggal dunia di rumah sakit Fort Lauderdale Amerika Serikat, pukul 08.00 waktu setempat.

Baca juga:  Petugas Kebersihan Positif COVID-19, Keluarganya Di-tracing

“Suami saya berangkat pada 29 November 2019. Tadi malam (Senin 20/4) tumben saya mendapatkan VC (video call) dari dokter yang merawat, setelah saya buka saya ditunjukan suami saya sudah meninggal. Sudah saya tidak kuat,” ungkap Ni Gusti Nyoman Pramesti, saat ditemui di rumah duka, Selasa (21/4)

Menurut ibu dua anak ini almarhum dinyatakan sakit sejak tanggal 22 Maret 2020. Pada tanggal 31 Maret 2020 almarhum menyatakan dirinya telah berada di rumah sakit opname. “Waktu itu suami saya nelpon, mengaku sakit setelah selesai main voli sama teman-temanya. Itu terakhir kontak dengan suami saya,” terangnya. (Parwata/balipost)

Baca juga:  5 Hari Berturut-turut, Badung Tambahkan Kasus Transmisi Lokal COVID-19
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *