Rektor Unwar Prof. dr. I Dewa Putu Widjana, DAP&E.,Sp.Park. (2 dari kiri) didampingi Wakil Rektor I Ir. I Nyoman Kaca, M.Si. (kiri), Wakil Rektor II Ni Putu Partamawati, SE.,MM., dan Wakil Rektor III Dr. Ir. I Wayan Parwata, MT.,IPM. (2 dari kanan) berfoto bersama pada acara Gladi Bersih Wisuda ke-62, Kamis (30/1). (BP/win)

DENPASAR, BALIPOST.com – Melepas sebanyak 217 orang sarjana, Universitas Warmadewa (Unwar) menggelar upacara Wisuda Sarjana ke-62 Periode I Tahun 2020 di lingkungan kampus Unwar, Jumat (31/1) ini. Jumlah wisudawan ini berasal dari Fakultas Hukum sebanyak 27 orang, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik 10 orang, Fakultas Ekonomi dan Bisnis 143 orang, Fakultas Sastra 11 orang, Fakultas Pertanian 17 orang, Fakultas Teknik dan Perencanaan 6 orang, dan Fakultas Kedokteran dan Ilmu Kesehatan 3 orang.

Dari jumlah ini sebanyak 93,09% wisudawan meraih indeks prestasi kumulatif (IPK) di atas 3.00, lulus tepat waktu 76,04%, serta menyelesaikan tugas akhir kurang dari 6 bulan sebanyak 63,5 persen. Dengan demikian, jumlah alumnus Unwar keseluruhan menembus angka 31.546 orang.

Baca juga:  Pelaksanaan Siwaratri di UNHI Berlangsung Khusyuk

“Catatan-catatan penting ini menggambarkan bagaimana kualitas output kami pada wisuda di awal tahun 2020 ini. Dari segi IPK sudah sangat baik, hanya presentase lulus tepat waktu perlu digenjot lagi,” ujar Rektor Unwar, Prof. dr. I Dewa Putu Widjana, DAP&E., Sp.Park., didampingi para wakil rektor dan Kepala BAPPSIK Unwar di sela konferensi pers, Kamis (30/1).

Kendati demikian, Prof. Widjana berpesan kepada wisudawan yang statusnya sudah menjadi alumni agar tetap memberi kontribusi pada almamater. Sehingga Unwar senantiasa menjadi lembaga pendidikan tinggi yang tetap diminati dan dipercaya oleh masyarakat. (Adv/balipost)

Baca juga:  Unwar Lantik Pejabat Struktural Periode 2020-2024
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *