Wisatawan berada Tanjung Mebulu, Pecatu, Kutsel. (BP/edi)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Pencarian seseorang yang dilaporkan jatuh ke jurang Tanjung Mebulu, Pecatu, Kuta Selatan, Minggu (27/10) malam dihentikan. Pencarian akan dilanjutkan Senin (28/10) pagi karena situasi yang sudah gelap dan medan yang sulit.

Terpisah, Bendesa Adat Pecatu, Made Sumerta saat dikonfirmasi mengatakan, di lokasi kejadian, ditemukan sebuah kendaraan Suzuki Ignis, namun pihaknya belum mengetahui, apakah itu milik korban. Terkait evakuasi korban, pihaknya menyebutkan, Petugas Basarnas sudah datang ke lokasi. Mengingat kondisi sudah malam, dan medan lokasi kejadian yang sangat terjal, evakuasi terpaksa ditunda.

Baca juga:  Usai Makan Malam, Warga Kanada Tewas

Pihaknya menyebut, evakuasi akan dilanjutkan, Senin pagi atau sore menunggu kondisi air laut surut. Untuk identitas, memang belum diketahui, karena belum ditemukan adanya petunjuk.

Pascakejadian ini, pihaknya menyebut akan menunggu pihak keluarga terlebih dulu. Karena lokasi kejadian sangat berdekatan dengan lokasi Pura Luhur Uluwatu, tentu akan dilakukan prosesi pembersihan di sana. “Kami masih menunggu proses evakuasi. Prosesi pembersihan pasti akan dilakukan, nanti kita koordinasikan lagi,” ucapnya. (Yudi Karnaedi/balipost)

Baca juga:  Pencarian Hari Kedua, Pemburu Gurita Belum Juga Ditemukan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *