Seorang pemotor melintas saat cuaca hujan di salah satu jalan di Denpasar. (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprakirakan cuaca Bali pada Jumat (2/1) adalah hujan sedang. Suhu tertinggi pada hari ini mencapai 32 derajat celcius.

Dalam peringatan dini hujan 3 harian yang diunggah di instagram BMKG Bali, pada hari ini terdapat 8 kabupaten/kota yang masuk level peringatan waspada, dengan intensitas hujan sedang hingga lebat. Ada pun kedelapan kabupaten/kota ini adalah Badung, Denpasar, Bangli, Buleleng, Gianyar, Jembrana, Klungkung, dan Tabanan.

Baca juga:  Kemenangan Donald Trump di Pilpres AS, Bali Berpotensi Terdampak

Selain hujan, terdapat juga peringatan dini angin kencang di 7 kabupaten/kota. Yaitu Buleleng, Jembrana, Tabanan, Badung, Denpasar, Gianyar, dan Karangasem.

Tinggi gelombang terkini, BMKG memprakirakan potensi gelombang hingga 4 meter terjadi di Perairan Selatan Pulau Bali.

Gelombang ini akan berisiko terhadap kapal ferry jika kecepatan angin mencapai 21 knot dengan tinggi gelombang 2,5 meter. Sedangkan untuk nelayan, jika kecepatan angin mencapai 15 knot dengan tinggi gelombang mencapai 1,25 meter.

Baca juga:  Sesuai Permenhub No. 32, Operator Taksi Online Harus Bayar Pajak

Pada hari yang sama, suhu udara di Bali diprakirakan berada pada kisaran 22-32 derajat celcius.

Arah angin barat daya-barat bergerak dengan kecepatan 5-35 kilometer per jam. (*)

Berikut data-data terkait cuaca hari ini, termasuk prakiraan matahari terbit dan terbenam:

– Suhu: 22-32 °C

– Kelembapan: 65-95 %

– Arah Angin: Barat Daya-Barat 5-35 Km/Jam

– Tinggi Gelombang Laut:
Perairan Utara Bali: 0,5 – 1,0 Meter
Perairan Selatan Bali: 0,5 – 2,5 Meter

Baca juga:  Mantra-Kerta Akui Kekalahan, Ucapkan Selamat Buat Koster - Ace

– Matahari Terbit: 06:05 WITA

– Matahari Terbenam: 18:42 WITA

– Bulan Terbit: 17:41 WITA

– Bulan Terbenam: 04:26 WITA

BAGIKAN