Koalisi Masyarakat Peduli Jimbaran mendatangi Kantor DPRD Bali, Rabu (5/11). (BP/ken)

DENPASAR, BALIPOST.com – Koran Bali Post pada hari ini, Kamis (6/11) menerbitkan beragam berita yang terjadi di seputar Bali dan Indonesia.

Dari Koalisi Masyarakat Peduli Jimbaran datangi Pansus TRAP hingga nasib pedagang baju bekas impor.

Berikut 5 berita yang disajikan Koran Bali Post pada hari ini:

1. Koalisi Masyarakat Peduli Jimbaran Datangi Pansus TRAP, Keluhkan Investor Halangi Akses ke Pura

Denpasar (Bali Post) –

Puluhan warga dari Koalisi Masyarakat Peduli Jimbaran menemui Panitia Khusus Tata Ruang, Aset, dan Perizinan (Pansus TRAP) DPRD Provinsi, Rabu (5/11).

Mereka mengeluhkan investor menghalangi akses warga ke Pura Belong Batu Nunggul dan Pura Batu Mejan. Warga mendesak agar pansus mengusut investor yang mengantongi Surat Hak Guna Bangunan (SHGB) di wilayahnya.

Baca juga:  Rekor Kasus Baru Nasional Pecah Lagi! Di Atas 54.000

2. Ekonomi Bali Melambat, IPM Naik, Umur Harapan Hidup 75,46 Tahun

Denpasar (Bali Post)-

Badan Pusat Statistik (BPS) Provinsi Bali mencatat perekonomian Bali pada triwulan III 2025 mengalami perlambatan dibandingkan triwulan II 2025.

Sementara Indeks Pembangunan Manusia (IPM) tahun 2025 mencapai 79,37, meningkat 0,74 poin dan Umur Harapan
Hidup (UHH) Bali naik menjadi 75,46 tahun.

3. Sahroni, Nafa dan Eko Melanggar Kode Etik, Adies dan Uya Kuya Diaktifkan Lagi

Jakarta (Bali Post) –

Baca juga:  Iran-Israel Lakukan Gencatan Senjata

Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) DPR RI dalam putusan terkait kasus dugaan pelanggaran kode etik anggota DPR nonaktif memutuskan untuk mengaktifkan kembali Adies Kadir dan Surya Utama alias Uya Kuya sebagai anggota DPR RI.

Sedangkan tiga anggota DPR lainnya yakni Ahmad Sahroni, Nafa Urbach dan Eko Hendro Purnomo alias Eko Patrio terbukti melanggar kode etik.

4. Gubernur Riau Tersangka, Langsung Ditahan

Jakarta (Bali Post) –

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Rabu (5/11) menetapkan Gubernur Riau, Abdul Wahid resmi sebagai tersangka. Dia diduga melakukan pemerasan atau penerimaan hadiah atau janji di Pemprov Riau Tahun Anggaran 2025.

Baca juga:  Puluhan Karyawan Perusda Terancam Putus Kerja

Mulai Rabu kemarin Abdul Wahid mengenakan rompi orange usai terjaring dalam operasi tangkap tangan (OTT) di Riau pada Senin (3/11).

Abdul Wahid langsung ditahan Rutan Gedung ACLC KPK.

5. Nasib Pedagang Baju Bekas Impor, Mulai Kesulitan Pasokan, Siap Beralih ke Produk Lain

Denpasar (Bali Post) –

Pedagang baju bekas terutama baju bekas impor di Bali harus siap beralih pekerjaan dengan adanya rencana larangan baju bekas impor ilegal beredar di dalam negeri.

Menteri Keuangan RI, Purbaya Yudhi Sadewa, melarang impor baju bekas ilegal yang beredar di Indonesia. Apa respons dari pedagang? (*)

BAGIKAN