MANGUPURA, BALIPOST.com – Desa Adat Abiansemal, Kecamatan Abiansemal, Kabupaten Badung, tengah mempersiapkan langkah strategis dalam pelestarian budaya dan kelancaran kegiatan keagamaan.

Salah satu upaya konkret yang akan dilakukan adalah perluasan areal tempat Melasti yang terletak di Subak Latu, Jalan Pendet Latu, Abiansemal. Perluasan ini menjadi solusi atas kondisi areal saat ini yang dinilai sudah tidak mampu menampung seluruh krama (warga adat) saat pelaksanaan upacara melasti.

Melasti merupakan salah satu upacara sakral dalam tradisi Hindu Bali, yang bertujuan menyucikan diri dan alam semesta dengan membawa pratima serta sarana upacara ke sumber air seperti laut atau sungai. Upacara ini biasanya dilakukan menjelang Hari Raya Nyepi dan melibatkan seluruh masyarakat adat.

Baca juga:  Desa Adat Padangsambian Perbaiki Total Pura Kahyangan Tiga

Bendesa Adat Abiansemal, I Wayan Wirya, mengungkapkan kebutuhan untuk memperluas areal tempat melasti telah menjadi perhatian serius pihaknya sejak beberapa waktu lalu. Kondisi saat ini sangat terbatas. Setiap kali upacara melasti dilaksanakan, banyak krama tidak mendapatkan tempat yang layak untuk mengikuti prosesi secara hikmat.

Perluasan yang direncanakan mencakup penambahan lahan seluas 15 are ke arah utara dan 10 are ke arah selatan dari lokasi yang sudah ada. Menurut Wirya, langkah ini tidak hanya untuk kenyamanan krama, tetapi juga bentuk komitmen Desa Adat Abiansemal dalam menjaga kelestarian budaya dan kelancaran pelaksanaan yadnya.

Baca juga:  Desa Adat Duda Berlakukan Sanksi Denda Buang Sampah ke Tukad Sangsang

Rencana ini pun telah mendapatkan restu dari pemerintah setempat. Dalam kunjungannya ke lokasi melasti, Bupati Badung I Wayan Adi Arnawa memberikan dukungan moral kepada Desa Adat Abiansemal. Bahkan, Bupati Badung juga menjanjikan akan membantu desa adat dari sisi pembiayaan.

Dengan semangat gotong royong dan dukungan pemerintah, Desa Adat Abiansemal optimis perluasan tempat Melasti ini bisa segera terwujud, menjadi warisan budaya yang nyaman dan layak bagi semua umat yang hendak menjalankan ibadah suci. (Parwata/balipost)

Baca juga:  Diduga Pipa Saluran di SPBU Retak, BBM Mengalir ke Selokan

Tonton selengkapnya di video

BAGIKAN