Warga bergotong royong mengevakuasi jasad lansia yang ditemukan di Tukad Bubung, Minggu (20/3). (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Pada Minggu (20/3) sekitar pukul 06.00 WITA, warga Banjar Tatiapi Kaja menemukan sesosok mayat di Tukad Bubung di Pejeng Kawan. Kepala Pelaksana Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Gianyar, Drs. Ida Bagus Putu Suamba mengatakan identitas mayat itu adalah Gusti Nyoman Komang (75) asal Br. Dukuh Griya, Pejeng Kawan.

Diungkapkannya nenek ini dikabarkan meninggalkan rumah selama 2 hari. Suamba menjelaskan lansia ini sering berjalan sendiri mengunjungi anaknya yang tinggal di Br Pedapdapan, Pejeng. Nenek ini diduga jatuh ke Tukad Bubung saat melewati jalan semak- semak dan sawah.

Baca juga:  Ratusan Pedagang Pasar Seni Sukawati Direlokasi ke Lapangan Sutasoma, Kios dalam Proses Pengerjaan

“Menghilang 2 hari. Jasad nenek ini pertama kali ditemukan oleh keluarga, krama Banjar Dukuh Geria dan Banjar Tatiapi Kaja,” ucapnya.

Ia menambahkan setelah ditemukan warga bergotong royong mengevakuasi jasadnya. Pihak keluarga sudah ikhlas menerima kejadian tersebut sebagai musibah. “Setelah ditemukan, hari ini jasad Gusti Nyoman Komang langsung dikubur di setra desa setempat,” jelasnya. (Wirnaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *