Kapolda Tekankan Antisipasi Arus Balik Tahun Baru. (BP/Olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Arus orang dan kendaraan masuk ke Bali melalui Pelabuhan Gilimanuk menjelang Tahun Baru, hingga Rabu (29/12), masih landai. Pemeriksaan dilakukan bagi pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN) sesuai Instruksi Menteri Dalam Negeri dan SE Gubernur Bali nomor 20 tahun 2021. Namun, jajaran pengamanan di Gilimanuk diharapkan tetap diwaspadai dan mengantisipasi kemacetan saat arus balik Tahun Baru yang diprediksi pada akhir pekan ini.

Hal itu ditegaskan Kapolda Bali, Irjen Pol Putu Jayan Danu Putra, saat melakukan peninjauan di Pelabuhan Gilimanuk, Rabu (29/12), terkait pelaksanaan Operasi Lilin Agung 2021. Dari pengecekan, Kapolda mengungkapkan rerata arus kendaraan dan orang keluar Bali masih tergolong normal yakni 11 ribu orang. Pemeriksaan yang dilakukan baik orang, kendaraan maupun barang bawaan dilakukan guna antisipasi kriminalitas di wilayah Bali. Selain juga yang paling penting terkait persyaratan protokol kesehatan PPDN, baik itu vaksin dosis II dan rapid test antigen yang berlaku 1×24 jam sebelum masuk.

Baca juga:  Puncak Arus Balik, 10.000 Lebih Roda Dua Kembali ke Bali

Yang menjadi atensi nantinya adalah terkait arus balik, orang meninggalkan Bali pasca-Tahun Baru. Berdasarkan pengalaman tahun-tahun sebelumnya, peningkatan arus keluar Bali terjadi pada tanggal 1 Januari atau 2 Januari. “Dibandingkan dengan tahun sebelumnya, arus masuk ke Bali lebih rendah,” kata Kapolda Bali.

“Disini (Gilimanuk) ada Brimob, TNI kita bersama-sama melakukan pengecekan semuanya, baik persyaratan pelaku perjalanan dan antisipasi kriminalitas. Yang belum melaksanakan vaksin kita sediakan pos layanan vaksin. Begitu juga antisipasi ketika ada kecelakaan atau gangguan alam. Dari BPBD, Basarnas dan TNI. Kami harapkan tertib sesuai aturan perjalanan dan kegiatan lain,” lanjut Kapolda. Polda Bali saat ini juga telah menyiapkan 22 pos pengamanan yang tersebar di seluruh Kabupaten. (Surya Dharma/Balipost)

Baca juga:  Jasa Marga Catat Rekor Arus Balik Tertinggi Jalan Tol
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *