Wayan Bersih (kanan) bersama pemain bola, Irfan Bachdim. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Sederet elemen ikut berperan di balik sukses Bali United merebut gelar juara Kompetisi Liga 1 Tahun 2019. Salah satunya kelompok suporter Brigade Suporter (Brigaz) yang setia mendukung perjuangan Fadil Sausu dan kawan-kawan, baik di Stadion I Wayan Dipta maupun saat bertandang keluar kandang.

Wakil Ketua Umum DPP Brigaz Bali Wayan Bersih menuturkan, kelompok suporter ini lahir pada 28 Februari 2011, ketika pencinta sepak bola di Pulau Dewata mendukung tim Bali Devata pada kompetisi musim itu.

Baca juga:  Kasus Pengadaan Buku, Mantan Kajari Buleleng Tersangka dan Ditahan

Kini, Brigaz tetap memberikan semangat juang dari pinggir lapangan kepada Bali United. “Anggota suporter kami mempunyai aturan dan tata tertib yang ketat, sehingga tidak pernah terlibat kerusuhan,” ucapnya, Kamis (16/1).

Dalam merayakan ulang tahun, Brigaz mengadakan kegiatan sejak Desember 2019. Salah satunya menggelar acara sosial kemasyarakatan. Upaya penggalangan dana dilakukan dengan mengadakan bazar yakni menjual kupon untuk dibelanjakan pada rumah makan ayam goreng.

Baca juga:  Porcam Klungkung dan Gala Desa, Pemkab Dorong Munculnya Olahragawan Potensial

Menurutnya, anggota Brigaz ikut mendukung perjuangan Bali United saat bertanding di luar daerah. Pembelian tiket saat berlaga melawan tuan rumah Arema FC melalui panpel setempat. Sementara saat Bali United dijamu Persela Lamongan, pembelian tiket melalui pendukung Persela yang berjuluk LA Mania.

“Rombongan suporter Brigaz biasanya naik mobil pribadi. Usai menyaksikan laga, langsung balik ke Bali tanpa menginap,” papar Wayan Bersih. (Daniel Fajry/balipost)

Baca juga:  Jelang Nataru, Penjinak Bom dan Sniper Siaga di Ketapang
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *