setrum listrik
Ilustrasi. (BP/dok)

NEGARA, BALIPOST.com – Kecelakaan maut terjadi di Jalan Umum Jurusan Denpasar-Gilimanuk KM 92-93 Banjar Sebual Desa Dangintukadaya, Kecamatan/Kabupaten Jembrana, Minggu (21/10) pukul 00.20 wita. Kecelakaan terjadi antara sepeda motor Vespa DK-6377-WB yang dikendarai Sugiyatno (26) asal Karanganyar dengan truk tidak dikenal.

Dari informasi pengendara sepeda motor Vespa DK-6377-WB yang diduga datang dari menghadiri HUT perkumpulan Vespa di areal parkir Pura Rambut Siwi, Desa Yehembang, Mendoyo, Sabtu (20/10) malam, bergerak dari arah timur ke barat dengan kecepatan tinggi. Tiba-tiba pengendara Vespa DK-6377-WB oleng ke kanan dan tidak dapat menguasai kendaraannya sampai masuk jalur kanan.

Baca juga:  Lakalantas Tabrak Pintu Minibus, Pria Tanpa Identitas Tewas

Saat bersamaan dari arah barat ke timur bergerak pada jalurnya kendaraan truk tidak dikenal sehingga terjadi tabrakan. Sementara truk melarikan diri.

Akibat kecelakaan itu Sugiyatno mengalami luka lecet pada lutut kaki kiri dan kanan. Terjadi bengkak pada dahi, luka robek pada bahu kanan depan, patah pada tangan kanan dan meninggal dunia saat perjalanan ke Rumah Sakit Umum Negara.

Kasat Lantas Polres Jembrana AKP Yoga Widiyatmoko dikonfirmasi membenarkan kasus lakalantas dengan korban meninggal dunia tersebut. Saat ini kasusnya masih ditangani Sat Lantas Polres Jembrana. (kmb/balipost)

Baca juga:  Gerebek Galian C, Enam Truk Ditahan Polisi Kembangkan Dugaan Pungli
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *