Selebrasi Marwan Ateya setelah mencetak gol pembuka Mesir dalam pertandingan lawan Benin di babak 16 besar Piala Afrika 2025 di Stadion Adrad pada Senin (5/1). (BP/Dok CAFonline.com)

JAKARTA, BALIPOST.com – Dua raksasa Afrika, Mesir dan Nigeria, memastikan langkah ke perempatfinal Piala Afrika 2025 setelah menyingkirkan lawan-lawannya pada babak 16 besar. Mesir harus bekerja keras sebelum menundukkan Benin 3-1 lewat babak tambahan, sementara Nigeria tampil perkasa dengan membantai Mozambik 4-0.

Mesir menghadapi perlawanan ketat dari Benin saat bentrok di Stadion Adrar, Senin (5/1) malam WIB. Kedua tim tampil disiplin dan berhati-hati sepanjang babak pertama, membuat peluang bersih sulit tercipta dan skor kacamata bertahan hingga turun minum, dirilis dari Kantor Berita Antara.

Baca juga:  Kemitraan Strategis Indonesia-Mesir Ditandatangani, Perkuat Kerja Sama Prioritas

Kebuntuan akhirnya pecah pada menit ke-69 ketika Marwan Ateya melepaskan tembakan jarak jauh yang mengoyak gawang Benin dan membawa The Pharaohs unggul 1-0. Namun kemenangan Mesir di depan mata buyar setelah Jodel Dossou menyamakan kedudukan pada menit ke-83, memaksa laga berlanjut ke babak tambahan.

Memasuki extra time, pengalaman Mesir berbicara. Yasser Ibrahim membawa timnya kembali unggul lewat sundulan pada menit ke-97. Saat Benin mulai kehabisan tenaga, Mohamed Salah memastikan kemenangan Mesir dengan gol penutup di menit 120+4, mengunci skor 3-1.

Baca juga:  Gelandang Serang Mirza Mustafic Resmi Perkuat Bali United FC

Kemenangan ini mengantar Mesir melaju ke perempatfinal untuk menghadapi pemenang duel sengit antara Pantai Gading dan Burkina Faso.

Sementara itu, Nigeria tampil tanpa ampun saat berhadapan dengan Mozambik di Fez Stadium, Selasa (6/1) dini hari WIB. The Super Eagles langsung mengambil inisiatif serangan sejak awal dan membuka keunggulan melalui Ademola Lookman pada menit ke-20.

Victor Osimhen kemudian menjadi mimpi buruk bagi lini belakang Mozambik. Penyerang Napoli itu mencetak dua gol masing-masing pada menit ke-25 dan 47 untuk membawa Nigeria unggul jauh 3-0. Gol penutup dicetak oleh Akor Adams pada menit ke-75, melengkapi kemenangan telak empat gol tanpa balas.

Baca juga:  Senegal Hantam Botswana di Laga Perdana Piala Afrika 2025

Nigeria selanjutnya akan menantang pemenang laga antara Aljazair dan Republik Demokratik Kongo di babak perempatfinal. (Suka Adnyana/balipost)

BAGIKAN