Tranfusi darah. (BP/dok)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tahukah kamu, selain bermanfaat untuk orang yang membutuhkan, donor darah juga memberikan banyak manfaat bagi pendonor? Berikut lima manfaat donor darah yang dikutip dari PMI Bali:

1. Menjaga Kesehatan Jantung

Kadar zat besi yang tinggi dalam darah akan membuat seseorang menjadi lebih rentan terhadap penyakit jantung. Zat besi yang berlebihan di dalam darah dapat menyebabkan oksidasi kolesterol.

Produk oksidasi tersebut akan menumpuk pada dinding arteri dan dapat memperbesar peluang terkena serangan jantung dan stroke. Jika kamu rutin mendonorkan darah, maka jumlah zat besi dalam darah bisa lebih stabil, sehingga dapat menurunkan risiko penyakit jantung.

Baca juga:  Pemahaman Masih Kurang, Penderita Kanker Terus Bertambah

2. Meningkatkan Produksi Sel Darah Merah

Donor darah dapat membantu tubuh mengurangi jumlah sel darah merah dalam darah. Setiap sel darah merah berkurang, sumsum tulang belakang akan segera mengisi ulang sel darah merah yang telah hilang. Maka, pendonor akan mendapatkan pasokan darah baru setiap kali mendonorkan darah.

3. Membantu Menurunkan Berat Badan

Donor darah merupakan salah satu metode diet dan pembakaran kalori yang ampuh. Dengan memberikan sekitar 450 ml darah, akan membantu proses pembakaran kalori sekitar 650 kalori.

Baca juga:  Cegah COVID-19, Petugas Donor Darah Pakai Ini

4. Mendapatkan Kesehatan Psikologis

Mendonorkan darah akan membuat kamu merasakan kepuasan psikologis. Sebuah penelitian menemukan, orang usia lanjut yang rutin menjadi pendonor darah akan merasakan tetap berenergi dan bugar.

5. Mendeteksi Penyakit Serius

Saat mendonorkan darah, darah kita harus diperiksa terlebih dahulu dan dipastikan terhindar dari berbagai macam penyakit, seperti HIV, hepatitis B, hepatitis C, sifilis, dan malaria. Jika darah kamu terinfeksi salah satu penyakit tersebut, kamu akan mendapatkan pesan dari PMI, sehingga ini dapat menjadi peringatan yang baik agar kamu lebih perhatian terhadap kondisi kesehatan sendiri.

Baca juga:  Minim Pendonor, Stok Darah di Klungkung Menipis

Dari kelima manfaat yang disebutkan di atas, tidak ada salahnya mendonorkan darahmu untuk kebaikan orang lain dan diri sendiri. Yuk segera datangi unit donor darah terdekat di wilayahmu. (kmb/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *