WNA diduga depresi ditemukan tiduran di depan gerbang vila, tempatnya menginap. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Seorang warga negara asing (WNA) meresahkan pengunjung dan pemilik vila di Desa Keliki, Kecamatan Tegallalang. Camat Tegallalang, Alit Adnyana, Kamis (3/6) mengatakan petugas gabungan langsung mengamankan pria berusia 30 tahun tersebut.

Alit mengakui awalnya ia menerima laporan dari masyarakat mengenai orang depresi. “Setelah dicek ke lokasi vila ternyata orang asing yang mengalami depresi,” ucapnya.

Ia menjalaskan WNA tersebut ditemukan tiduran di pintu gerbang vila tempatnya menginap. “Sikap Wisman itu juga tampak meresahkan pengunjung dan menunjukkan gelagat sedang mengalami depresi,” jelasnya.

Baca juga:  Mal di Wilayah Level 4 Dibuka Gradual, Uji Coba di 4 Kota Ini

Alit menyampaikan aparat desa dan kecamatan selanjutnya langsung berkoordinasi dengan aparat keamanan dan dinas terkait. Petugas dari Satpol PP Gianyar, bersama personil kepolisian beserta masyarakat turun ke lokasi kejadian.

Saat melakukan penanganan, petugas gabungan memang menemukan obat di sebelah WNA itu.

Kepala Satpol PP Gianyar, Made Watha mengatakan Satpol PP telah mengamankan WNA yang diduga depresi tersebut. Aparat memang belum menemukan identitas, termasuk paspor, dari WNA yang mengaku berasal dari California, AS itu.

Baca juga:  Tambahan Kasus COVID-19 Nasional di Bawah 4.000 Orang

Satpol PP telah membawa WNA ini ke Rumah Sakit Jiwa Bangli. “Kepolisian bersama Satpol PP masih mendalami identitas wisman yang depresi ini,” tegas Watha. (Wirnaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *