Wakil Gubernur Bali Tjokorda Oka Artha Ardana Sukawati (kiri) berbincang dengan penumpang pesawat maskapai China Southern Airlines tujuan Guangzhou, China, di Terminal Keberangkatan Internasional Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai, Bali, Selasa (4/2). (BP/Antara)

MANGUPURA,BALIPOST.com – Penghentian sementara operasional penerbangan dari Bali ke Tiongkok daratan, mulai dilakukan, Rabu (5/2) pukul 00.00 Wita. China Southern CZ626 dengan tujuan Guangzhou merupakan maskapai terakhir yang berangkat dari Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali.

“Penerbangan terakhir menuju Cina yang kami layani yakni maskapai China Southern CZ626 dengan tujuan Guangzhou. Pesawat ini berangkat pukul 00.18 Wita,” kata General Manager PT Angkasa Pura I (Persero) Bandar Udara Internasional I Gusti Ngurah Rai – Bali Herry A.Y. Sikado.

Baca juga:  APBD Badung Terbebani Kenaikan BPJS

Ia menjelaskan pesawat tipe Airbus A321-200 ini membawa 127 penumpang. Pesawat tersebut sebelumnya tiba di Bali dengan nomor penerbangan CZ625 pada Selasa pukul 22.55 Wita, yang juga merupakan penerbangan dari Tiongkok daratan terakhir yang tiba di Bali.

“Bagi penumpang dengan tujuan Cina daratan yang terdampak dengan penghentian operasional penerbangan ini, kami telah membuka helpdesk yang berlokasi di lantai 2 Terminal Internasional. Petugas dari maskapai, ground handling, serta dari Angkasa Pura I akan stand-by untuk membantu penumpang yang terdampak,” ujarnya.

Baca juga:  Tambahan Kasus Nasional Kembali Pecah Rekor!

Lebih lanjut dikatakan, penghentian sementara ini dilakukan untuk mengantisipasi penyebaran virus Corona. Status Indonesia dan Bali khususnya, saat ini aman dari penyebaran virus yang mematikan tersebut.

Langkah ini diambil untuk menjaga agar Indonesia tetap terbebas dari ancaman wabah itu. “Kami telah berkoordinasi dengan maskapai penerbangan, ground handling, imigrasi, dan instansi lain terkait hal ini,” imbuhnya. (Pramana Wijaya/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *