DALAM rangka memperingati hari lahirnya Pancasila 1 Juni 2017, Dewan Pimpinan Pusat Peradah dan Pemersatu Pemuda KMHDI menggelar simakrama kebangsaan. Kegiatan digelar di Gedung Nusantara IV Kompleks Parlemen MPR dan DPR. Kegiatan simakrama kebangsaan tersebut merupakan salah satu wujud kepedulian umat Hindu untuk tetap menjaga pancasila dan keutuhan NKRI.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut para tokoh agama Hindu se-Jabodetabek, Ketua Umum PHDI pusat dan perwakilan dari Kapolri. Dalam acara tersebut diisi juga beberapa orasi kebangsaan dari Ketua Umum PHDI, Wisnu Bawa Tenaya dan perwakilan dari Kapolri.

Baca juga:  Telkomsel Jadi Pendukung Resmi Piala Dunia U-17, Siapkan Jaringan 5G hingga Ragam Aktivitas di 4 Venue

Presidium KMHDI, I Putu Suyasa mengungkapkan bahwa acara simakrama kebangsaan ini dimaksudkan untuk mewujudkan kepedulian umat Hindu terhadap bangsa Indonesia pada saat ini. Ia menegaskan NKRI merupakan harga mati dan tidak menginginkan nilai-nilai Pancasila diabaikan oleh bangsa Indonesia.

Hal senada juga diungkapkan Ketua Umum Peradah Indonesia, Suresh. Ia meminta seluruh umat Hindu untuk menjadi garda terdepan demi menjaga keutuhan NKRI dan Pancasila.

Baca juga:  Soal Penutupan Ashram Krishna Balaram di Kesiman, MDA dan PHDI Akhirnya Bersikap

Acara simakrama kebangsaan ini ditutup dengan penadatanganan kesepakatan dan juga deklarasi sebagai ikrar kesetiaan terhadap Pancasila dan UUD 45. (kmb/balitv)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *