Petugas gabungan mengangkut kendaraan roda dua yang melanggar parkir di Ubud, Rabu (4/12). (BP/dok)

GIANYAR, BALIPOST.com – Kemacetan lalu lintas selalu mewarnai wajah kawasan pariwisata Ubud. Persoalan ini sudah berlangsung sejak lama.

Berbagai faktor menjadi penyebabnya, salah satunya kendaraan parkir sembarangan. Guna mengurai kekroditan lalu lintas, Polsek Ubud salah satunya fokus mengatasi parkir liar.

Kapolsek Ubud Kompol Nyoman Nuriana, Sabtu (22/2), mengatakan pihaknya menindak tegas pelanggaran parkir. Tidak hanya tilang langsung ke pengendara yang tertangkap tangan melakukan pelanggaran, pihaknya juga menderek kendaraan yang parkir tidak pada tempatnya. ”Kalau mobil yang melanggar, kita derek. Sedangkan kalau sepeda motor kita angkut bawa ke Polsek,” ujarnya.

Baca juga:  Desa Visesa

Para pemilik kendaraan yang melanggar dan diangkut ke Polsek tersebut selanjutnya dikenakan tilang. Pihaknya berharap tindakan tegas tersebut dapat memberikan efek jera sehingga pelanggaran serupa tidak terulang.

Nuriana pun mengimbau pengendara selalu patuh terhadap aturan berlalu lintas. ”Aturan itu ada bukan untuk apa, tetapi untuk keselamatan dan kenyamanan bersama,” katanya.

Dia menambahkan, selain menyangkut keselamatan dan kenyamanan pengendara, ketertiban lalu lintas kawasan Ubud juga akan berimbas positif bagi citra pariwisata Ubud khususnya dan Bali pada umumnya. Tentunya ini akan berdampak pada peningkatan perekonomian masyarakat. (Dedy/balipost)

Baca juga:  Nestapa Pedagang Souvenir, Berharap Wisdom dan Tawarkan Harga Corona
BAGIKAN