Tokoh filantropi dunia yang juga pendiri Gates Foundation, Bill Gates, berdiskusi dengan Presiden RI Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta, Rabu (7/5/2025). (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST.com – Guna mengatasi anemia yang kebanyakan diidap oleh sebagian besar perempuan, tokoh filantropi dunia, Bill Gates melalui Yayasan Gates Foundation, akan meluncurkan suplemen mikronutrien lengkap untuk ibu hamil di Indonesia.

Hal itu disampaikan Bill Gates saat mengunjungi kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Rabu, untuk menemui Presiden Prabowo Subianto menjelang perayaan 25 tahun berdirinya Gates Foundation.

“Kami memiliki sebuah bukti yang kami beri nama suplemen mikronutrien ganda yang dapat dikonsumsi ibu hamil sebagai pengganti mereka hanya mengonsumsi asam folat dan asam amino,” kata Bill Gates dalam pernyataannya di Istana Merdeka, Jakarta, dikutip dari kantor berita Antara, Rabu (7/5).

Baca juga:  2.415 Orang Tak Memenuhi Syarat Pemilih, DPS Pilkada 2024 Sebanyak 392.522 Pemilih

Gates menyampaikan bahwa suplemen yang diberi nama multiple micronutrient supplements atau MMS itu mengandung banyak vitamin dan mikronutrisi yang baik untuk perkembangan janin.

Menurut dia, Indonesia akan menjadi salah satu negara pertama untuk diluncurkannya suplemen tersebut, mengingat Indonesia dinilai serius dalam menangani kekurangan gizi.

Ia menilai banyak perempuan yang mengalami kekurangan darah atau anemia serta kekurangan asam amino.

“Yayasan kami memiliki pendekatan di mana anda bisa mengonsumsi suplemen itu dan anemia akan sembuh. Jadi, selama satu atau dua tahun ke depan, kami akan merencanakan untuk meluncurkannya di Indonesia,” katanya.

Baca juga:  Stabilkan harga Jual, Pemkab Berencana Bangun Tempat Pelelangan Ikan

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari media sosial Gates Foundation, suplemen MMS terbukti aman untuk mencegah kekurangan gizi pada ibu hamil dan bayinya.

Tablet MMS disebutkan mengandung 15 vitamin dan mineral yang penting untuk kehamilan dan harganya mencapai 2,60 dolar AS atau Rp43 ribu, berdasarkan kurs pada Rabu (7/5). (Kmb/Balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *