Denpasar sebagai sebuah ibu kota tidak bisa terlepas dari serbuan penduduk dari luar kabupaten maupun luar pulau. Kondisi ini membuat tingkat kepadatan penduduk semakin tinggi. (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – Denpasar sebagai sebuah ibu kota tidak bisa terlepas dari serbuan penduduk dari luar kabupaten maupun luar pulau. Kondisi ini membuat tingkat kepadatan penduduk semakin tinggi.

Berdasarkan data pada 2023 tingkat kepadatan penduduk di kota berwawasan budaya ini telah mencapai  5.281,22 jiwa per kilometer persegi. Jumlah ini dipastikan akan terus meningkat, sejalan dengan semakin berkembangnya Kota Denpasar.

Kepala Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kota Denpasar, Dewa Gede Juli Arta Brata yang dikonfirmasi, Selasa (7/5) mengatakan tingkat pertumbuhan penduduk di Denpasar cukup tinggi. Terlebih, Denpasar sebagai kota besar menjadi incaran warga di luar Denpasar untuk mencari nafkah di kota ini.

Baca juga:  Terduga Teroris Beralamat di Denpasar Ditangkap, Pintu Masuk Bali Diperketat

Akibatnya, penduduk Denpasar semakin cepat berkembang. Berdasarkan data 2023 menunjukkan tingkat kepadatan penduduk di Denpasar cukup tinggi.

Paling tinggi terjadi di Denpasar Barat dengan tingkat kepadatan mencapai 8.092,20 jiwa per kilometer persegi. Luas wilayah ini mencapai 23,46 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sebanyak 189.843 orang.

Kepadatan penduduk selanjutnya terjadi di Denpasar Utara, yakni 6. 370,33 jiwa per kilometer persegi. Di wilayah ini jumlah penduduknya mencapai 170.024 jiwa yang berada di wilayah seluas 26,69 kilometer persegi.

Baca juga:  LPD Perlu Perkuat Kerja Sama dan Kuasai IT

Disusul Denpasar Timur dengan luas wilayah 25,93 kilometer persegi dengan jumlah penduduk mencapai 121.492 orang. Sehingga tingkat kepadatan penduduk di wilayah ini mencapai 4.685,38 jiwa per kilometer persegi.

Sementara itu, tingkat kepadatan penduduk paling rendah terjadi di Denpasar Selatan. Luas wilayah ini mencapai 49,89 kilometer persegi dengan jumlah penduduk sebanyak 183.969 orang. Dengan demikian tingkat kepadatan di kecamatan ini mencapai 3.687,49 jiwa per kilometer persegi. (Asmara Putera/balipost)

Baca juga:  Ambruknya Atap Gedung SDN 1 Batungsel, Komisi IV Turun ke Lokasi
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *