Penumpang saat turun dari Fast Boat The Angkal di Pelabuhan Kampung Kusamba. (BP/Istimewa)

SEMARAPURA, BALIPOST.com – Kondisi cuaca ekstrem yang mengganggu transportasi laut membuat Bupati Klungkung Nyoman Suwirta kembali mengingatkan pengelola fast boat, untuk meningkatkan aspek keselamatan dan kewaspadaan. Peristiwa fast boat yang mengalami kebocoran dan tenggelam pekan lalu, agar tidak terjadi pada fast boat lain.

Keselamatan dan kenyamanan penumpang harus menjadi prioritas, di tengah kepadatan arus kunjungan wisatawan ke Nusa Penida baik dari Kusamba maupun dari Sanur. Bupati Suwirta menyampaikan itu saat turun ke pelabuhan rakyat di Desa Kusamba, terkait antisipasi cuaca buruk terhadap pelayanan penyeberangan ke Nusa Penida, Kamis (5/1) sore.

Baca juga:  Banjir Robohkan Rumah

Bupati Suwirta bersama Bersama Plt. Dinas Perhubungan, I Komang Sudiarta memantau penyeberangan laut di Pelabuhan Rakyat di Kusamba, seperti Pelabuhan Tribuana untuk Fast Boat Gangga Expres, Pelabuhan Banjar Bias untuk Fast Boat Sekarjaya dan di Pelabuhan Kampung Kusamba untuk The Angkal.

Bupati Suwirta melihat situasi pelabuhan tidak mengalami lonjakan penumpang ke Nusa Penida. Melainkan lonjakan terjadi pada arus balik dari Nusa Penida, pascawarga setempat merayakan Hari Raya Galungan.

Baca juga:  Sebanyak 328 Desa/Kelurahan di Bali Rawan Banjir

“Tetap berhati-hati mengingat sudah ada kejadian boat yang mengalami kebocoran dan tenggelam. Pastikan lagi aspek keselamatannya dalam menghadapi cuaca buruk seperti ini,” ujar Bupati Suwirta.

Dirinya juga berharap pemeliharaan kapal harus tetap diperhatikan. “Tentu hal ini kita harapkan guna memberikan service yang maksimal kepada penumpang agar merasa nyaman dan aman dari Nusa Penida ke Klungkung daratan maupun dari klungkung daratan ke Nusa Penida,” harap Bupati Suwirta

Baca juga:  Keluar dari Ancaman Pandemi, Bangkitkan Patriotisme

Bupati juga meminta jajaran petugas Dinas Perhubungan Klungkung untuk tetap memantau perkembangan cuaca dan kesiapan masing-masing pengelola fast boat pada semua pelabuhan rakyat. Sehingga, keamanan dan kenyamanan tetap diawasi bersama, untuk memastikan setiap penyeberangan berjalan aman dan lancar. (Bagiarta/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *