VAKSIN-Anak anggota Polri divaksin di Mapolresta Denpasar. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Warga Denpasar bisa membawa anak-anaknya usia 6-11 tahun ke Mapolresta Denpasar untuk divaksinasi. Vaksinasi untuk anak mulai digelar pada Rabu (15/12) dan targetnya sehari 500 orang.

Menurut Kasi Humas Polresta Denpasar Iptu Ketut Sukadi vaksin yang diberikan adalah jenis Sinovac (Coronavac/COVID19 Biofarma). Selain untuk anak personel Polri, Polresta siap melayani masyarakat umum yang tinggal di wilayah Denpasar.

Baca juga:  Ini, Target Bali Rampungkan Vaksinasi COVID-19

Saat melakukan vaksinasi, polisi terus mengingatkan pentingnya edukasi protokol kesehatan kepada para pelajar dan masyakarat. Apalagi proses belajar tatap muka di sekolah sudah berlangsung.

“Vaksinasi ini penting dilakukan untuk membentuk kekebalan komunal pada anak supaya terhindar dari Covid-19. Syaratnya mudah hanya bawa foto kopi kartu keluarga atau KIA (kartu identitas anak),” ungkap Sukadi. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN