TMMD di Desa Pengotan, Bangli resmi ditutup. (BP/Istimewa)

BANGLI, BALIPOST.com – Kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke -112 yang telah berlangsung selama 30 hari di Desa Pengotan, Bangli resmi ditutup, Kamis (14/10). Dalam penutupan TMMD tersebut, Danrem 163/WSA Brigjen TNI Husein Sagaf mengajak masyarakat untuk bersama-sama memelihara dan merawat dengan baik sarana dan prasarana yang telah dibangun, sehingga manfaatnya dapat dinikmati dalam jangka waktu cukup panjang.

Danrem mengatakan kegiatan TMMD tahun ini yang mengangkat Tema TMMD Wujud Sinergi Membangun Negeri telah dapat diselesaikan dengan baik dan sukses. Dengan dilaksanakannya TMMD diharapkan dapat menggelorakan kembali semangat gotong royong. Serta sebagai momentum untuk berpartisipasi terutama membantu pemerintah dalam memaksimalkan pelaksanaan vaksinasi dalam rangka memutus rantai penyebaran Covid-19.

Baca juga:  TMMD Buka Jalan Sepanjang 1,6 km di Desa Pupuan

Diungkapkannya, sasaran dan volume pekerjaan TMMD cukup berat. Sedangkan sarana dan prasarana serta waktu yang dibutuhkan sangat terbatas. Namun dengan semangat, kekompakan dan disiplin serta rasa tanggung jawab dari semua pihak, semua sasaran dapat diselesaikan dengan baik dan tepat waktu.

Danrem juga berterimakasih kepada Pemkab dan instansi terkait atas partisipasinya. Terlebih kepada masyarakat dan semua pihak yang telah membantu kelancaran pelaksanaan kegiatan.

Baca juga:  Wakil Bupati Sutjidra Buka TMMD ke-100

Pihaknya berharap masyarakat ikut merasa memiliki dan peduli terhadap hasil-hasil yang telah dicapai dalam pelaksanaan TMMD kali ini. “Pelihara dan rawat dengan baik sarana dan prasarana yang telah dibangun, sehingga manfaatnya dapat dinikmati dalam jangka waktu cukup panjang,” harapnya.

Dalam kesempatan tersebut Dandim 1626/Bangli, Letkol Inf I Gde Putu Suwardana juga menyampaikan terimakasih kepada Pemkab dan masyarakat yang telah mendukung kegiatan TMMD ke 112 dalam pengerjaan jalan dan sasaran tambahan lainnya. (Dayu Swasrina/balipost)

Baca juga:  Penutupan TMMD ke-99, Warga Besan Tak Lagi Jalan Kaki Tiga Jam
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *