Jaya Negara-Kadek Agus Arya Wibawa. (BP/ara)

DENPASAR, BALIPOST.com – Dalam rapat DPP PDI-P dengan agenda pengumuman calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang akan diusung pada pilkada serentak, 9 Desember 2020 mendatang, DPP memberikan rekomendasi kepada para calon kepala daerah dan wakil kepala daerah. Sedikitnya, pada pengumuman tahap IV ini terdapat 4 provinsi dan 58 kabupaten/kota yang diumumkan calon kepala daerah dan wakil kepala daerah yang diusung PDI-P. Salah satunya, Kota Denpasar.

Setelah rapat dibuka Sekjen DPP PDI-P Hasto Kristiyanto, Jumat (28/8), kemudian penyampaian nama-nama yang mendapat rekomendasi disampaikan Ketua DPP PDI-P Bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani. Dalam kesempatan tersebut, Puan Maharani menyampaikan dalam pilkada serentak kali ini di Bali terdapat enam daerah yang akan ikut.

Baca juga:  Sabam Gantikan AM Fatwa

Untuk Denpasar rekomendasi diberikan kepada IGN Jaya Negara sebagai calon wali kota Denpasar dan Kadek Agus Arya Wibawa sebagai calon wakil wali kota.

Terhadap rekomendasi ini, IGN Jaya Negara menyampaikan amanah ini akan dilaksanakan dengan rasa penuh tanggungjawab. “Kami mengaturkan terima kasih kepada DPP yang telah memberikan kepercayaan kepada kami,” ujar Jaya Negara yang kini menjabat Wakil Wali Kota Denpasar ini.

Baca juga:  Penculik Orang Asing Diganjar 10 Bulan

Untuk itu, kata dia, pihaknya akan bersinergi dengan semua pihak dengan segenap partai dan simpatisan serta semua lapisan masyarakat Denpasar. “Astungkara diberikan kesempatan,” ujarnya.

Sementara itu, calon wakil wali kota yang mendapat rekomendasi, Kadek Agus Arya Wibawa juga menyampaikan terima kasih atas amanat dan kepercayaan dan penugasan dari Megawati selaku Ketua Umum dan secara khusus kepada Prananda Prabowo yang selalu atensi terkait perkembangan partai PDI-P di Bali.

Baca juga:  Tangani COVID-19, Ini Akan Dilakukan 2 Paslon Pilwali Denpasar

Dengan penugasan ini, pihaknya akan mulai melakukan konsolidasi partai dan sesegera mungkin turun ke masyarakat untuk memperkenalkan paket ini kepada masyarakat. “Selaku petugas partai, kami siap untuk bersaing dengan calon yang akan diusung partai lain,” jelas Kadek Agus yang kini menjabat Ketua Fraksi PDI-P DPR Denpasar in. (Asmara Putera/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *