Ny. Suastini Koster memberikan vitamin A kepada salah satu anak di Desa Galungan. (BP/mud)

SINGARAJA, BALI POST.com – Ketua TP PKK Provinsi Bali Ny. Putri Suastini Koster membuka “Gebyar Integrasi Pemahaman Pertumbuhan dan Perkembangan serta Pemberian Vitamin A Mewujudkan Generasi Unggul Krama Bali Sehat” di Desa Galungan, Kecamatan Sawan Selasa (25/2). Selain disi dengan pemberian kapsul Vitamin A bagi Balita, acara juga diisi dengan pemantauan pertumbuhan balita dan senam lansia.

Tidak ketinggalan juga dipamerkan produk olahan pertanian dan produk UKM. Turut hadir dalam acara ini Plt TP PKK Buleleng Ny. Ayu Wardhani Sutjidra, dan Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali dr. Ketut Suarjaya.

Baca juga:  Tak Dijangkau Jaringan Internet, 3 SMP di Busungbiu Tak Gelar UNBK

Di Buleleng mentargetkan program ini menyasar untuk 45.477 balita termasuk ibu pascapersalinan juga disasar dalam program ini. Pemberian Vitamin A tahun ini menyebar di 715 lokasi Posyandu, Puskemas, dan fasilitas kesehatan lainnya. (Mudiarta/balipost)

BAGIKAN