DENPASAR, BALIPOST.com – Alumni PLN Bali melakukan aksi peduli lingkungan dengan menyerahkan bantuan sebesar Rp 5 juta rupiah untuk digunakan pembelian pakan penyu. Aksi sosial yang digelar di Pantai Sindu Sanur Bali diikuti Para Alumnus PLN Bali.

Dalam aksi tersebut sebanyak 16 ekor anak penyu berumur 5 bulan juga dirilis ke lautan bebas. Penyu tersebut dipelihara sejak dini mulai dari penetasan telur hingga siap untuk dilepasliarkan.

Baca juga:  PPKM Darurat, Pencairan Dana Desa Adat Tahap III Dalam Proses

Ketua Panitia Reuni, Ketut Yogaster mengatakan, kegiatan reuni akbar alumni PLN Bali ke-3 kali ini dirangkai dengan aksi kepedulian terhadap lingkungan termasuk penyelamatan penyu. Yogaster berharap kegiatannya dapat memberikan inspirasi pada generasi muda untuk terus melakukan pelestarian lingkungan.

“Kita berharap ke depan apa yang kita lakukan dapat menjadi inovasi dan inspirasi untuk anak-anak muda untuk melakukan konservasi yang sama di sepanjang pantai Sanur pada khususnya dan Bali Pada Umumnya,” ujarnya. (Citta Maya/balipost)

Baca juga:  Terdampak Perubahan Iklim, Puluhan Spesies Primata di Indonesia Terancam Punah
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *