Made Pranita Sulistya Devi. (BP/istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com – Pebulu tangkis asal Bali Made Pranita Sulistya Devi, yang bernaung di PB Exist Jakarta menundukkan atlet tuan rumah Jia Rong Sito, dengan skor 21-13, 21-6 di Singapore Badminton Hall, Rabu (17/10). Atas hasil ini, atlet yang biasa disapa Ade dan menduduki peringkat 298 Badminton World Federation (BWF) akan menantang atlet Taiwan Chieh Yu, pada babak 16 besar Kamis (18/10).

Chieh Yu bercokol di urutan 763 BWF, Chieh Yu melaju ke babak 16 besar pasca menaklukkan Wong Ching Chi (Hongkong). Dalam event ini atlet Bali lainnya Made Deya Surya Saraswati yang menduduki peringkat 342 BWF dan bergabung di PB Exist juga ikut turun.

Baca juga:  Desa Wisata Sanankerto di Malang Bakal Jadi Museum Bambu

Sayang, langkah Deya terhenti setelah dikalahkan oleh Kanika Kanwal (India) peringkat 464 BWF, dengan rubber set, skornya 14-21, 21-16 dan 20-22. Event ini sebagai ajang untuk memperbaiki peringkat di BWF, berdasarkan poin yang mereka dapatkan. (Daniel Fajry/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *