TABANAN, BALIPOST.com – Gempa 7,0 SR juga cukup dirasakan warga Kabupaten Tabanan. Bahkan sejumlah bangunan terdampak dan rusak.

Berdasarkan informasi yang diterima Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), Minggu (5/8), dampak gempa terjadi di Perumahan/BTN mawar Indah, Gang Mawar, jalan Ngurah Rai Banjar Anyar, kecamatan Kediri. Rumah milik warga bernama Mang Edy (70) dari Banjar Dinas Jagasatru Kediri roboh.

Bahkan hampir seluruh tembok dan atap roboh, dan hanya tersisa tembok depan. Reruntuhan menimpa bedeng rumah dari bahan seng milik Kasiono (67), alamat BTN mawar indah Blok D sebelah selatan TKP.

Baca juga:  Warga Bojonegoro Berebut Gunungan Naga

Kasi Kedaruratan dan Logistik BPBD Tabanan I Putu Trisna Widiatmika mengatakan, untuk di tabanan baru tadi ada info langsung petugas TRC kelokasi perumahan. “Nihil korban jiwa, kerugian kurang lebih 200 juta,” ucapnya.

Kerusakan juga terjadi di kecamatan Pupuan, tepatnya di desa Kebon Padangan. Akibat gempa bumi terjadi satu kerusakan yaitu robohnya tembok bagian Barat dari gedung serbaguna Kebon dan jatuhnya atap yang berupa genteng serta pemugbug dari gedung serbaguna tersebut dan kerugian material diperkirakan kurang lebih 10 juta rupiah.

Baca juga:  Peringati HUT Ke-73, Profesionalisme TNI untuk Rakyat

Dan di kecamatan Baturiti, menimpa rumah milik I Nyoman Sukadana, alamat banjar baturiti kelod dan tembok penyengker setra/kuburan sebelah utara roboh. (Puspawati/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *