SEMARAPURA, BALIPOST.com – Tembok pekarangan roboh akibat guncangan gempa menimpa warga Dusun Penasan, Desa Tihingan, Wayan Darmawan (41). Ia  yang nenderita luka lecet pada dada hingga bagian kaki dilarikan ke UGD RSUD Klungkung untuk mendapat penanganan medis.

Berdasarkan informasi, korban ditimpa tembok pekarangan warga, Wayan Dedi Iswanto. Diceritakan, ketika itu ia yang sedang di rumah kerabatnya berbegas pulang untuk menyelamatkan istri dan anaknya. “Belum sampai rumah, temboknya roboh dan menimpa,” ucapnya.

Baca juga:  BPJS Ketenagakerjaan Bali Jadi Pilot Project Perisai

Kejadian itu menyebabkannya sempat jatuh pingsan. Beruntung tak mengalami luka serius.

Setelah mendapat menanganan medis, langsung diperkenankan pulang. Hal serupa juga dialami Desa Temaga, Kecamatan Sidemen. Ia menderita luka pada telapak kaki kanan akibat tertimpa tembok.

Akibat dirundung kepanikan, warga asal Desa Tangkup, Kecamatan Sidemen, Karangasem, Ni Luh Sukendri Asih menderita patah tangan kanan setelah terjatuh hendak menyelamatkan diri disaat kesibukannya latihan matabuh. Ia pun langsung dilarikan ke UGD RSUD Klungkung. (Sosiawan/balipost)

Baca juga:  80 Persen Naker di Bidang Dekorasi Dirumahkan
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *