SINGARAJA, BALIPOST.com – Karang Taruna Desa Panji, Kecamatan Sukasada menggulirkan Turnamen Bhuana Kerta Cup dan Pordes Panji 2017. Bhuana Kerta Cup sendiri mempertandingkan empat cabang olahraga seperti Sepak Bola, Bulutangkis, Karate dan Tenis Meja.

Ada sejumlah olahraga tradisional yang diikuti masing-masing banjar di Desa Panji. Pordes dan Bhuana Kerta Cup berlangsung hingga 22 Juli 2017. Dua even ini dibuka Camat Sukasada Made Dwi Adnyana disaksikan undangan lain Jumat (23/6).

Baca juga:  Dari Jro Mangku Ngawit Meninggal hingga Kasus Pemukulan Dandim Buleleng Lanjut

Camat Sukasada, Dwi Adnyana mengatakan, Pordes dan Bhuana Kerta Cup mampu mewadahi potensi yang dimiliki generasi muda Desa Panji sekaligus menjadi hiburan bagi masyarakat. Ia berharap Pordes dan Bhuana Kerta Cup mampu menjadi perekat untuk bersama-sama membangun Desa Panji.

Dwi Adnyana pun sangat mengapresiasi upaya Karang Taruna Desa Panji yang telah terus konsisten melaksanakan kegiatan ini. “Mari kita jadikan kegiatan Pordes dan Bhuana Kerta Cup ini sebagai media pemersatu kita untuk sama-sama membangun Desa Panji. Saya juga sangat mengapresiasi Karang Taruna Desa Panji yang telah terus konsisten melaksanakan kegiatan ini,” jelasnya.

Baca juga:  Tim Tenis Meja Bali Rebut Tiket PON

Ketua Karang Taruna Desa Panji I Wayan Ganesa mengatakan kegiatan Pordes dan Bhuana Kerta Cup mampu dilaksanakan secara rutin berkat kerjasama Karang Taruna Desa Panji dan juga dukungan yang diberikan oleh pemerintah Desa Panji. “Kegiatan ini tentunya bisa kita laksanakan secara rutin atas kerjasama tim yang baik dan juga didukung oleh Pemerintah Desa Panji. Kedepan tentunya kita akan terus tingkatkan dan tentunya mampu menjadi sarana untuk para atlet-atlet di desa dalam mengembangkan bakatnya,” jelasnya. (Mudiarta/balipost)

Baca juga:  Pengadilan Militer Launching "Ampura"
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *