Alstar B saat melakukan aksi demo pada 10 Januari 2017. (BP/dok)
DENPASAR, BALIPOST.com – “Wakil rakyat seharusnya merakyat. Jangan tidur waktu sidang soal rakyat”.

Potongan lagu Iwan Fals ini dikumandangkan ratusan orang yang tergabung dalam Aliansi Sopir Transport Bali (Alstar B) saat menggelar aksi menolak transportasi berbasis aplikasi online di DPRD Bali, Selasa (14/3). Namun, para wakil rakyat di DPRD Bali sedang dalam masa reses sehingga tidak ada di tempat.

“Kami hanya memohon pada anggota dewan tunjukkan wajah anda kalau memang membela sopir Bali,” teriak salah seorang yang ikut dalam demo itu.

Baca juga:  Kembali, Alstar B Turun Ke Jalan
Seperti aksi-aksi sebelumnya, massa masih menolak transportasi berbasis aplikasi online, seperti Uber dan Grab yang beroperasi di Bali. Mereka meminta pemerintah melakukan pemblokiran Grab dan Uber pada 1 April mendatang.

Jika pemerintah tidak melakukannya, Alstar B akan melakukan aksi demo. (Rindra Devita/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *