Anggota Satlantas Polres Badung sedang melakukan olah TKP.(BP/ist)

MANGUPURA, BALIPOST.com – Kecelakaan tunggal terjadi di Jalan Raya Perang, tepatnya depan UD Alam Sari, Lukluk, Mengwi, Badung, Rabu (28/11). Truk boks mengangkut air mineral dalam kemasan gelas terguling setelah menabrak tembok rumah dan beberapa bahan pelinggih terbuat dari beton. Akibat kejadian itu, sopir truk I Nyoman Widiarta (33), pegelangan tangan kirinya putus.

Informasi di lapangan, kejadiannya sekitar pukul 10.00 Wita. Truk tersebut bergerak dari barat dan saat itu korban bersama rekannya, I Nyoman Widiana (28).

Baca juga:  10 Bulan Terakhir, Basarnas Bali Tangani Puluhan Kecelakaan dan Bencana

Setibanya di TKP, tiba-tiba oleng ke kiri. Widiarta asal Karangasem ini tidak bisa mengendalikan laju truknya. Alhasil truk tersebut menabrak rumah dan beberapa bahan pelinggih dari beton yang dijual serta dipajang di sebelah utara jalan. Kerasnya tabrakan tersebut mengakibatkan truk terguling di tengah jalan.

Akibat kejadian itu, Widiarta mengalami dada kiri lecet, pergelangan tangan kiri putus dan kelingking tangan kanan lecet. Sedangkan Widiana asal Blahbatuh, Gianyar ini, hanya mengalami luka lecet tangan kiri.

Baca juga:  Apel Gelar Pasukan Pengamanan BUMN Side Event G20

“Anggota Polantas Polres Badung dibantu warga langsung mengevakuasi korban. Mereka dibawa ke RSUD Mangusada, Kapal,” ungkap sumber.

Kasatlantas Polres Badung Iptu Kanisius mengatakan lakalantas tersebut diduga akibat kelalaian sopir truk. “Sementara kita proses dan periksa keterangan saksi-saksi,” tegasnya.(kerta negara/balipost)

 

 

 

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *