Ilustrasi anak-anak menikmati program makanan bergizi gratis (MBG). (BP/Ant)

DENPASAR, BALIPOST.com – Hari ini Makan Bergizi Gratis (MBG) khususnya ke SMPN 3 Denpasar ditiadakan. Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) beralasan karena anggaran dari pusat belum cair.

Kepala SMPN 3 Denpasar Nengah Sujani mengatakan, ini kali pertama MBG tak dibagikan, sejak bulan Mei 2025 mulai mendapatkan MBG. Penyuplai MBG ke SMPN 3 Denpasar adalah SPPG Polda Bali, Dentim di bawah Yayasan Kemala Bhayangkari. SPPG ini memasok MBG ke 8 sekolah dan 60 balita.

Baca juga:  Konsisten Tumbuh di Triwulan II 2020, BPR Lestari Bali Siap Genjot Pertumbuhan Kredit

Kedelapan sekolah tersebut yaitu TK Kemala Bhayangkari memasok untuk 74 anak, di TK Darul Huda untuk 103 anak, SDN 2 Sumerta untuk 166 siswa, SDN 14 Dangin Puri untuk 204 siswa, SDN 17 Dangin Puri untuk 178 siswa, SDN 29 Dangin Puri untuk 376 siswa, SMPN 3 Denpasar 1.049, SMPN 7 1.369 siswa.

Kepala SMPN 7 Denpasar I Wayan Sugianta dikonfirmasi, Senin (13/10), mengaku hingga saat ini belum menerima MBG. Sebelumnya pihak SPPG dikatakan telah melakukan survei ke SMPN 7 Denpasar sekitar seminggu yang lalu.

Baca juga:  Terdampak Investasi di Lahan Perumda Bali, Puluhan Rumah di Desa Pangyangan Dibongkar

“Karena katanya kami telat menyetor data, makanya kami belum dapat, tapi seharusnya hari ini mulai dapat, tapi tidak ada,” ujarnya. (Citta Maya/balipost)

BAGIKAN