Petugas melakukan olah TKP, Kamis (14/3). (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Memasuki operasi cipta kondisi agung, aksi pencurian marak terjadi di wilayah Jembrana. Setelah beberapa hari lalu brankas gudang makanan di Banyubiru, Negara dibobol, kini aksi pencurian merambah konter handphone.

Konter HP di Banjar Pasar, Desa Yehembang, Kecamatan Mendoyo, dibobol maling dan sejumlah barang elektronik, termasuk aksesoris handphone digasak. Aksi ini diduga dilakukan pada Kamis (14/3) dini hari.

Baca juga:  Pascadimasukan DPO, Mardani Maming Datangi KPK

Kapolsek Mendoyo, Kompol I Putu Suarmadi, Kamis (14/3) membenarkan kejadian tersebut. Ia mengatakan, peristiwa itu pertama kali diketahui oleh karyawan konter, Ni Putu Gita Listyani, saat hendak membuka konter pada pukul 07.45 WITA.

“Saat saksi datang, karyawan melihat pintu rolling door counter sudah dalam keadaan terbuka sedikit. Dan setelah dicek, gembok yang dipakai untuk mengunci pintu tersebut hilang,” kata Suarmadi.

Gita kemudian menghubungi korban, I Kadek Agus Dwi Surya Negara, dan melaporkan kejadian tersebut. Korban kemudian datang ke counter dan mengecek barang-barangnya.

Baca juga:  Simpang Angantaka Zona Merah Lakalantas

Dari hasil pengecekan, diketahui bahwa beberapa barang elektronik hilang, seperti 10 buah power bank, 3 buah headset bluetooth, dan 1 buah headset gaming. Akibat kejadian tersebut, korban mengalami kerugian jutaan rupiah. Toko pada Rabu (13/3) malam tutup sekitar pukul 21.00 Wita. Pintu rolling door dikunci menggunakan 5 gembok.

Suarmadi mengatakan, pihaknya telah melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi. “Kami masih melakukan penyelidikan untuk mengungkap pelaku pencurian ini,” ujarnya. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Maling Spesialis Alat Perbengkelan Dibekuk
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *