Aparat kepolisian melakukan olah TKP lakalantas maut di Jalur Denpasar-Gilimanuk. (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Kecelakaan lalu lintas terjadi pada Minggu (10/12), sekitar pukul 21.00 WITA di jurusan Denpasar-Gilimanuk, tepatnya di Jl. Ahmad Yani Tabanan sebelah barat jembatan Banjar Koripan Kelod, Desa Abiantuwung. Seorang pemotor, I Putu Roy Santika (22), beralamat di Desa Abiantuwung, Kecamatan Kediri meninggal dunia setelah mengalami pendarahan pada kepala.

Kecelakaan tersebut melibatkan pengendara sepeda motor lainnya, I Komang Aldy Setyawan (18) dari Desa Buwit, Kecamatan Kediri. Aldy mengalami pendarahan hidung, bengkak pada wajah, luka robek dan patah pada tangan kanan, serta luka lecet pada lutut kaki kanan.

Baca juga:  Dari Sidang Eka Wiryastuti hingga Restoran di Dalam Gua

Penumpangnya, Ni Luh Gede Sinta Junia Pratiwi (15), dari Br. Bengkel Gede, Desa Bengkel mengalami patah pada kaki kanan dan rasa sakit pada bahu kanan.

Kasi Humas Polres Tabanan, Iptu Gusti Made Berata mengatakan, dari kronologi kecelakaan terungkap bahwa pengendara yang meninggal kurang berhati-hati saat menyeberang. Ia diduga memotong jalur dari arah utara ke arah selatan, tanpa memperhatikan keberadaan motor yang datang dari arah barat.

Baca juga:  Tabrak Truk Parkir, Pemotor Tewas

Pihak berwenang telah melakukan tindakan penanganan kecelakaan ini, dan keluarga korban telah diberitahu. “Kita berharap agar kejadian ini menjadi pelajaran bagi seluruh pengguna jalan untuk lebih memperhatikan keselamatan berlalu lintas,” katanya. (Puspawati/balipost)

BAGIKAN