Antrean mengular di Jalan Denpasar-Gilimanuk menunggu dibukanya jalur di Jembatan Biluk Poh, Mendoyo yang sedang proses pembersihan, Senin (17/10). (BP/olo)

NEGARA, BALIPOST.com – Penyeberangan dari Jawa ke Bali melalui Pelabuhan Ketapang masih tetap dilakukan, Senin (17/10) pagi. Meskipun, jalur darat Denpasar-Gilimanuk di Jembrana tutup sementara lantaran banjir dan material air bah berupa kayu dan sampah berserakan.

ASDP mengimbau penumpang kapal untuk melewati jalur alternatif di Bali Utara. Sedangkan yang langsung ke Lombok tetap bisa menggunakan kapal Ketapang-Lombok yang disediakan.

“Kalau pengalihan langsung ke Lembar (Lombok) tidak. Yang tujuannya ke Bali tetap kita layani dengan mengimbau situasi jalan menuju Denpasar via Mendoyo, Jembrana kondisinya macet,” ujar GM ASDP Cabang Ketapang, M.Yasin, Senin (17/10).

Baca juga:  Wabup Ipat Harapkan Duta Anak Pelopor Pemenuhan Hak Anak

Jika jalur masuk Bali dialihkan via Lombok, ia mengatakan biaya akan lebih besar dan waktu tempuh juga lama. Dua kali penyeberangan, pertama Ketapang-Lembar, baru Lembar-Padangbai.

Sementara itu dari pantauan hingga Senin siang, arus kendaraan barang, terutama truk masih terjebak macet di jalan Denpasar-Gilimanuk. Ekor antrean truk hingga di kota Negara yang jaraknya sekitar 8 kilometer. Para sopir truk masih menunggu sejak Minggu malam, berharap agar pembersihan segera dilakukan.

Baca juga:  Dies Natalis UT Denpasar ke-35 di Jembrana, Buka Jenjang S3, UT Makin Eksis di Jembrana

Di sisi lain petugas masih melakukan pembersihan Jembatan Biluk Poh, Penyaringan menggunakan alat berat dari dua arah untuk percepatan. Air sungai hingga pukul 12.00 WITA juga masih deras dari arah utara. Tim dari Balai Pelaksana Jalan Nasional (BPJN) sejak awal juga telah melakukan upaya untuk pembersihan jembatan.

Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Cekik-Batas Tabanan, Balai Pelaksanaan Jalan Nasional (BPJN) VIII, AA Yoni Satya, mengatakan pada Senin ini tim akan melakukan pengecekan kondisi jalan untuk memastikan bisa dilalui setelah pembersihan. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Seluruh Provinsi Sudah Alami Penurunan Kasus COVID-19
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *