Tangkapan layar peta sebaran kasus COVID-19 di Bali. (BP/iah)

DENPASAR, BALIPOST.com – Kasus COVID-19 baru di Bali terus bertambah signifikan. Walaupun tambahannya mengalami penurunan sejak dua hari lalu yang mencapai 1.019 orang, namun pada Senin (19/7) jumlahnya masih cukup tinggi, mencapai 837 orang.

Untuk tambahan hari ini, terdiri dari 709 transmisi lokal, 126 pelaku perjalanan dalam negeri (PPDN), dan 2 pelaku perjalanan luar negeri (PPLN).

Dilihat dari data Satgas Penanganan COVID-19 Bali, untuk kumulatifnya, warga terinfeksi COVID-19 di Bali sudah mencapai 62.016 orang. Rinciannya 56.238 transmisi lokal, 5.311 PPDN, dan 467 PPLN.

Peringkat lima besar kabupaten/kota dengan kumulatif kasus terbanyak adalah Denpasar 20.292 orang, Badung 11.578 orang, Gianyar 6.511 orang, Tabanan 6.038 orang, dan Buleleng 5.542 orang. Untuk peringkat enam hingga sembilan diisi Jembrana 3.081 orang, Bangli 2.854 orang, Karangasem 2.201 orang, dan Klungkung 2.104 orang.

Warga kabupaten lain yang tertular COVID-19 di Bali mencapai 1.561 orang. Sementara untuk WNA, jumlahnya sudah mencapai 256 orang.

Baca juga:  Hilangkan Ketergantungan Luar Penuhi Kebutuhan Dasar di Bali, Gubernur Tegaskan Tak Akan Kompromi

Tambahan Kasus

Tambahan ada di seluruh kabupaten/kota. Pada hari ini, penyumbang kasus terbanyak adalah zona orange Denpasar. Tambahannya mencapai rekor dengan jumlah 409 orang.

Sedangkan satu zona merah yang juga mencatatkan tambahan 3 digit adalah Badung dengan jumlah 139 orang.

Sebanyak 6 kabupaten lainnya melaporkan tambahan 2 digit. Rinciannya Tabanan melaporkan 88 orang, Gianyar 68 orang, Buleleng 66 orang, Klungkung 25 orang, Karangasem 21 orang, dan Jembrana 10 orang.

Hanya Bangli yang mencatatkan kasus 1 digit, yakni tambahan 4 kasus COVID-19. Selain itu, kabupaten luar Bali juga melaporkan 6 kasus baru.

Rekor Korban Jiwa

Pada hari ini, dilaporkan rekor tambahan korban jiwa, yaitu sebanyak 25 orang. Ada 7 kabupaten/kota yang mencatatkan kematian karena COVID-19. Selain itu, 1 warga luar Bali juga tercatat meninggal.

Tambahan korban jiwa terbanyak dilaporkan Denpasar yang pada hari ini juga menduduki posisi pertama penyumbang kasus baru. Jumlah kematian dilaporkan Denpasar mencapai 7 orang.

Baca juga:  Kasus Penggelapan Dana Nasabah, Nama Koperasi Dicatut

Disusul di urutan kedua adalah Tabanan dan Buleleng sebanyak 5 orang. Kemudian, Badung bertambah 3 orang. Jembrana mencatatkan tambahan kematian 2 orang. Sedangkan Gianyar dan Karangasem bertambah 1 orang.

Kumulatif korban jiwa mencapai 1.794 orang. Rinciannya 1.788 WNI dan 6 WNA.

Posisi lima teratas dengan jumlah warga meninggal karena COVID-19 terbanyak adalah Denpasar 412 orang, Badung 294 orang, Tabanan 240 orang, Buleleng 229 orang, dan Gianyar 150 orang. Sedangkan posisi keenam hingga sembilan adalah Karangasem 131 orang, Bangli 126 orang, Jembrana 103 orang, dan Klungkung 86 orang. Terdapat juga 17 warga kabupaten lain yang meninggal karena COVID-19 di Bali.

Pasien Sembuh

Pasien sembuh juga mencapai rekor, bertambah 617 orang sehingga totalnya mencapai 52.916 orang. Sebaran ada di 8 kabupaten/kota karena Bangli nihil pasien sembuh.

Baca juga:  Tes Penerimaan CASN Kemenkes di Bali Terapkan Prokes Ketat

Kesembuhan hingga 3 digit dilaporkan Denpasar, Badung, dan Buleleng. Masing-masing secara berurutan sebanyak 188 orang, 128 orang, dan 121 orang.

Tambahan pasien sembuh 2 digit dilaporkan 4 kabupaten. Rinciannya Gianyar 47 orang, Jembrana 35 orang, Tabanan 28 orang, dan Klungkung 12 orang.

Sementara itu, kabupaten melaporkan kesembuhan 1 digit, yakni Karangasem sebanyak 7 orang. Terdapat juga 47 warga kabupaten lain dan 4 WNA dilaporkan sembuh.

Kasus aktif bertambah 195 orang. Pasien yang masih dirawat saat ini mencapai 7.306 orang.

Lima besar kasus aktif terbanyak adalah Denpasar 3.168 orang, Badung 1.223 orang, Buleleng 799 orang, Tabanan 798 orang, dan Jembrana 279 orang.

Posisi keenam hingga sembilan adalah Gianyar 272 orang, Karangasem 197 orang, Klungkung 190 orang, dan Bangli 184 orang. Warga kabupaten lainnya sebanyak 178 orang dan 18 WNA juga masih dirawat. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *