Seorang bule diamankan Polres Gianyar dan Imigrasi karena menawarkan kelas orgasme. (BP/Istimewa)

DENPASAR, BALIPOST.com –  Kakanwil Kemenkumham Bali, Jamaruli Manihuruk, rupanya sudah mendapat kabar soal adanya turis yang menggelar acara “kelas orgasme” di bilangan Ubud, Gianyar. Dalam keterangan persnya, Jumat (5/3) malam, Kakanwil Jamaruli Manihuruk mengatakan, praktik yang dilakukan Andrew Barnes asal Australia, terkait “Tantric Full Body Energy Orgasm Retreat.”

“Kegiatan ini, sebagaimana informasi yang kami dapat, acara ini akan berbayar sekitar 500 dolars per orang. Kita belum tau seperti apa praktek-praktek seperti ini. Kita akan melakukan pendalaman,” ujar Jamaruli.

Baca juga:  Bawakan Makanan, Temukan Siswa SD Meninggal

Lanjut dia, Jumat sore, tim Imigrasi sudah bertemu dengan yang bersangkutan, bahkan paspornya diambil dan ditahan. Namun untuk penyelidikan lebih dalam, karena ini juga menyangkut pidana umum, maka itu di luar kewenangannya. “Kami hanya pada pelanggaran izin tinggal atau pelanggaran keimigrasian,” ucap Jamaruli.

Saat akan dibawa ke Imigrasi, petugas Polres Gianyar juga datang guna melakukan pemeriksaan terhadap bule penawar “kelas orgasme” itu. Sehingga bule itu dibawa ke polres oleh polisi. “Jadi, hasil penyidikan polres juga bisa kami lakukan untuk melakukan tindakan terhadap yang bersangkutan terkait soal keimigrasian,” sebutnya.

Baca juga:  Serahkan Surat Pengunduran Diri, Syahrul Yasin Limpo Siap Hadapi Kasusnya

Informasi lainnya, Andrew Barnes diamankan di sebuah villa di Lod Tunduh, Ubud, Gianyar. (Miasa/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *