Bangunan semi permanen milik warga di Mendoyo roboh akibat hujan deras. (BP/Istimewa)

NEGARA, BALIPOST.com – Hujan yang mengguyur wilayah Jembrana sejak Jumat (9/10) malam hingga Sabtu (10/10) siang menyebabkan sebuah bangunan milik warga di Mendoyo ambruk. Bangunan semi permanen beratap genteng dan tiang kayu ini ambruk hingga rata dengan tanah.

Bangunan tanpa tembok milik I Kadek Suiden di Banjar Kepuh, Desa Mendoyo Dauh Tukad ini diduga tidak kuat alias keropos. Sehingga saat curah hujan tinggi langsung roboh.

Baca juga:  Satpol PP Jembrana Jaring Belasan Gepeng 

Bangunan di luar rumah ini biasa digunakan oleh pemiliknya untuk menyimpan barang. Termasuk sepeda motor biasa diparkir di bangunan atap genteng itu.

Tidak ada korban jiwa dalam kejadian itu. Petugas dari BPBD Jembrana bersama aparat TNI ke lokasi untuk penanganan sementara. Petugas membantu membersihkan puing-puing bangunan yang roboh. Tidak ada korban jiwa dalam musibah akibat hujan deras tersebut. (Surya Dharma/balipost)

Baca juga:  Tanggul Sungai Pergung Jebol, Subak Pecelengan Terdampak
BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *