Longsor menutup akses jalan Banjar Pumahan, Penebel, Minggu (1/3). (BP/Istimewa)

TABANAN, BALIPOST.com – Hujan deras yang mengguyur hampir seluruh wilayah Kabupaten Tabanan, Minggu (1/3) menyebabkan tebing longsor di Banjar Pumahan, Desa Biaung, Kecamatan Penebel. Akibatnya material longsor menutup seluruh badan jalan.

Meski ada jalan alternatif, namun letaknya terlalu jauh.
Perbekel Desa Biaung I Gede Putu Sutha Suyadnya mengatakan longsor menutup akses jalan ke Banjar Pumahan, Desa Biaung, Kecamatan Penebel, Tabanan dengan ketinggian 10 meter.

Baca juga:  PS Jembrana Dampingi Perseden ke Putaran Nasional

Selain material tanah, jalan juga ditutup ranting pohon sehingga penanganan memerlukan mesin gergaji. “Secara manual sangat sulit,” katanya.

Terkait hal itu pihaknya sudah koordinasi dengan BPBD Tabanan. Hanya saja penanganan baru bisa dilaksanakan Senin pagi.

Kepala BPBD Tabanan I Gusti Ngurah Made Sucita mengatakan penanganan longsor akan dilakukan Senin pagi dengan alat berat. “Ketebalan longsor 2 meter, jadi kita cek ke TKP apakah harus gunakan alat berat atau bagaiamana,” katanya. (Puspawati/balipost)

Baca juga:  Langgar Prokes, Warga Dikenai Sanksi Sosial dari Push Up Sampai Angkat Kaki
BAGIKAN