Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Gianyar siap menggelar Kejuaraan Karate Bupati Gianyar Cup 2026. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Gianyar akan menggelar Kejuaraan Karate Bupati Gianyar Cup 2026 di GOR Garuda, Peliatan, Ubud, pada 16–18 Januari 2026. Ajang ini akan diikuti ratusan karateka dari berbagai dojo yang ada di Kabupaten Gianyar.

Kejuaraan tersebut menjadi wadah pembinaan sekaligus pencarian bibit atlet berprestasi sejak usia dini. Sejumlah perguruan karate ternama di Gianyar dipastikan ambil bagian, di antaranya Lemkari, KKI, Gojukai, Inkanas, dan Inkai.

Ketua Forki Kabupaten Gianyar, I Made Rai Warsa, didampingi Ketua Panitia Teguh Suanda, menjelaskan bahwa turnamen ini akan diikuti sekitar 290 karateka yang berasal dari belasan dojo di wilayah Gianyar.

Baca juga:  Batubulan

“Peserta murni dari Kabupaten Gianyar. Ada belasan dojo yang ikut serta dengan total sekitar 290 karateka,” ujar Rai Warsa di Denpasar, Rabu (14/1).

Ia menambahkan, kejuaraan ini menyasar atlet usia pelajar, mulai dari tingkat Sekolah Dasar (SD) hingga Sekolah Menengah Atas (SMA). Seluruh peserta telah terdaftar dan siap bertanding sesuai jadwal yang telah ditetapkan.

“Pendaftaran sudah ditutup, peserta tinggal mengikuti pertandingan,” tambah Warsa, yang juga menjabat sebagai Ketua KKI Gianyar.

Baca juga:  Dojo Taksu Bali Karangasem Sabet 8 Emas

Rai Warsa yang juga duduk di Komisi III DPRD Bali menilai Bupati Gianyar Cup memiliki tujuan strategis dalam menjaring atlet-atlet potensial. Para juara nantinya akan dibina secara berjenjang untuk memperkuat kontingen Kabupaten Gianyar pada berbagai ajang kejuaraan.

“Ajang ini bertujuan menjaring bibit atlet. Para juara akan dipersiapkan untuk mewakili Gianyar di kejuaraan yang lebih tinggi, termasuk tingkat provinsi seperti Porsenijar, hingga jenjang berikutnya,” jelasnya.

Baca juga:  Lemkari Bali Berjaya di Kejurprov FORKI

Bupati Gianyar Cup bukan kali pertama digelar. Ajang serupa terakhir dilaksanakan sekitar tiga tahun lalu dan kini kembali dihadirkan sebagai upaya menghidupkan kembali kompetisi karate di Bumi Seni Gianyar.

Adapun nomor pertandingan yang dipertandingkan meliputi dua kategori utama, yakni kata dan kumite, yang akan dipimpin oleh wasit resmi.

Selain mempertandingkan nomor-nomor kejuaraan, kegiatan ini juga dirangkaikan dengan pelantikan pengurus Forki Kabupaten Gianyar sebagai bagian dari konsolidasi organisasi.

“Sekaligus akan dilakukan pelantikan pengurus Forki Gianyar,” pungkasnya. (Suka Adnyana/balipost)

BAGIKAN