PT. Gastro Gizi Sarana kembali membuka showroom brand ternama untuk produk sanitari, Kohler di Bali. Pembukaan showroom baru Kohler berlangsung pada Senin (26/5). (BP/kmb)

DENPASAR, BALIPOST.com – PT. Gastro Gizi Sarana kembali membuka showroom brand ternama untuk produk sanitari, Kohler di Bali. Berlokasi di Boulevard Sunset Road Ruko 7&8, Kuta, Badung, menawarkan beragam produk Kohler terlengkap dengan harga bersaing.

Pembukaan showroom baru Kohler berlangsung pada Senin (26/5). Keberadaan showroom baru di lokasi strategis ini diharapkan mampu memberikan inspirasi dan pengalaman serta kemudahan bagi konsumen untuk menemukan produk sanitari terbaik dengan beragam desain dan model menarik.

Hadir langsung dalam pembukaan showroom baru Kohler, CEO PT Gastro Gizi Sarana Harris Gunario, Head of National Sales at Kohler Co Andri Ricardo, Senior Retail Sales Manager at Kohler Co Jessen Syamsidi, Ketua ACE Bali Putu Ari Kamajaya, ST, Ketua DPP Inkindo Ir. I Gusti Made Palguna, anggota Asosiasi Arsitek Indonesia (IAI) Bali serta undangan lainnya. Usai pembukaan para tamu undangan diajak untuk melihat beragam produk Kohler mulai dari toilet, wastafel atau lavatories, shower, bath up, kran atau faucets dan produk sanitari lainnya.

Baca juga:  RUU Provinsi Bali Diharapkan Masuk Prolegnas 2020
Pembukaan showroom baru Kohler berlangsung pada Senin (26/5). (BP/kmb)

CEO PT Gastro Gizi Sarana, Harris Gunario mengatakan, showroom Kholer di Denpasar ini merupakan showroom ketiga setelah sebelumnya dibuka di Bandung dan Jakarta.

Bali dikatakannya menjadi pasar potensial penjualan produk Kohler di tengah perkembangan dunia hospitality. “Bali memiliki potensi yang cukup besar. Juga banyak orang luar yang mulai berminat tinggal di Bali,” katanya.

Kohler sendiri kata dia menghadirkan beragam pilihan produk baik dari segi model, warna serta harga yang variatif. Dengan itu pihaknya optimis mampu menjangkau semua segmen pasar, mulai dari hunian, hotel, villa dan sebagainya.

Baca juga:  Jadwal PKB, Sabtu 7 Juli
Pembukaan showroom baru Kohler berlangsung pada Senin (26/5). (BP/kmb)

Senior Retail Sales Manager PT Kohler Indonesia, Jessen Syamsidi mengatakan, harga yang ditawarkan dari produk Kohler sangat bervariatif dari yang ekonomis hingga premium. “Seperti halnya toilet itu harganya dari Rp3 jutaan ada hingga premium Rp100 juta,” terangnya.

Bali yang menjadi pasar potensial diharapkan dengan kehadiran Kohler langsung akan memberikan pengalaman terbaik bagi konsumen. Kata dia, beberapa produk Kohler sudah diproduksi di Indonesia sehingga mampu memberikan keterjangkauan harga. Selain itu, tahun ini Kohler juga fokus pada warna, material dan hasil akhir yang memberikan keunggulan tersendiri bagi produk Kohler. Untuk inspirasi lainnya Kohler dapat diakses juga melalui situs resmi www.kohler.co.id. (Adv/balipost)

Baca juga:  Dua Wilayah di Bali Catat Kasus Baru, Pasien COVID-19 Sembuh Bertambah Belasan Orang
BAGIKAN