Sejumlah kendaraan roda empat masuk ke Bali dan antri menunggu pemeriksaan di Pos KTP Terminal Gilimanuk, Kamis (5/5/2022). (BP/Dokumen)

NEGARA, BALIPOST.com – Wisatawan domestik yang hendak berlibur ke Bali saat libur Lebaran masih terus mengalir melalui Pelabuhan Gilimanuk, Kamis (5/5). Para pelancong ini berbaur dengan para pemudik yang sudah mulai balik ke Bali pada H+2 ini dan didominasi kendaraan kecil (mobil).

Dari pantauan sejak Kamis (5/5) pagi, kapal-kapal yang bersandar di Pelabuhan Gilimanuk penuh dengan mobil pribadi. Pihak pengamanan menyiapkan skema pemeriksaan khusus untuk mobil atau kendaraan kecil ini selain di Pos II (pintu keluar Pelabuhan), juga di Pos KTP yang berada di Terminal Gilimanuk.

Baca juga:  Antre Masuk Kapal, Tabrakan Beruntun Mobil Pemudik Terjadi di Pelabuhan Gilimanuk

Hingga Kamis siang, kondisi ini masih terjadi. Para pelancong ini berasal dari sejumlah daerah di Jawa Timur dan Jawa Tengah diantaranya bertujuan liburan ke sejumlah objek wisata di Bali.

Pulau Bali masih menjadi destinasi liburan favorit para wisatawan ini. Mereka mengaku menginap paling lambat semalam dan paling lama hingga akhir pekan ini.

Rendi Jayadi (35) warga Tegal, Jawa Tengah, mengaku sengaja berlibur ke Bali bersama keluarga naik mobil memanfaatkan libur panjang lebaran ini. Menurutnya, Bali menjadi tujuan karena juga sudah cukup lama keluarganya tidak melancong ke Pulau Dewata. “Sebelum corona, sering ke beberapa objek di Kuta. Mungkin kali ini ambil sehari saja menginap, rencananya ke Ubud,” terang Rendi.

Baca juga:  Diduga Meninggal Sudah Tiga Hari, Membusuk dalam Rumah

Pihaknya juga mengetahui dari rekan-rekannya, situasi di sejumlah tujuan wisata di Bali macet karena padatnya pengunjung. Tetapi, ia bersama keluarga sejak awal berkeinginan liburan ke Bali. “Semoga nanti waktu pulang tidak macet, tadi malam syukur lewat tol dari Semarang jalannya lancar. Turun keluar tol di Probolinggo juga padat lancar,” katanya.

Akses jalur trans jawa melalui Tol yang semakin cepat dilintasi mobil pribadi, menunjang para wisatawan dari Jawa Tengah dan Jawa Barat liburan ke Bali.

Baca juga:  Terpilih Jadi Puteri Indonesia 2022, Laksmi Shari Janji Bangkitkan Pariwisata

Sementara itu, dari data yang dihimpun mulai H+1 Lebaran atau pada Rabu (4/5) juga sudah mulai ada pergerakan kenaikan orang masuk ke Bali dengan didominasi mengendarai KK atau mobil pribadi. Bahkan pada Selasa (3/5) hingga Rabu (4/5) tercatat ada 31 ribu penumpang dari Jawa ke Bali dengan 6.747 kendaraan.

Jumlah itu hampir menembus jumlah penumpang masuk Bali pada puncak arus mudik H-2 atau Sabtu (30/4), yakni 32 ribu penumpang dengan 6.179 kendaraan. (Surya Dharma/balipost)

BAGIKAN