Ilustrasi. (BP/Dokumen Swara Tunaiku)

DENPASAR, BALIPOST.com – Coba ungkapkan apa yang ada di pikiran kamu mengenai game? Buang-buang waktu? Bagi sebagian orang, itu jelas salah besar.

Sebab, mereka bisa mendatangkan uang yang cukup banyak dari bermain game. Cukup dengan duduk santai di rumah dan mainkan game, mereka bisa mendapatkan uang.

Apa yang bisa dilakukan untuk datangkan uang dengan main game? Ini dia ulasannya dari Swara Tunaiku!

1. Menjadi Live Streamer

Bermain game secara real time sehingga seluruh orang bisa melihat permainan kamu merupakan pengertian kasar dari live streamer. Pekerjaan ini sebenarnya mudah saja dilakukan. Kamu hanya perlu duduk, main game, dan mengoceh serta mengajak berinteraksi para audiens saja.

Lalu, dari mana uang bisa kamu dapatkan dengan jadi live streamer ini? Kamu bisa mendapatkannya dari iklan yang dipasang berbagai perusahaan karena tertarik dengan kamu. Selain itu, kamu juga bisa dapat uang dari donasi atau berlangganan streaming service tertentu yang jumlahnya tentu lumayan.

Baca juga:  Ingin Punya Rumah di Usia Muda? Tips Sederhana Ini akan Membantu

2. RMT

Selain itu, kamu juga bisa mendapat uang dari RMT atau real money trading. Ini adalah istilah yang sering digunakan para gamers untuk mendapatkan uang. Mereka biasanya menjual belikan barang menggunakan yang virtual. Hal yang mereka jual biasanya adalah game, item, equip, dan masih banyak lagi.

Harga yang dikenakan tergantung dari kecanggihan barang tersebut. Jangan salah, besaran nominalnya bisa mencapai jutaan Rupiah per item. Bahkan, ada juga yang mencapai angka puluhan juta. Semakin canggih dan langka barang yang dijual, maka akan makin fantastis harga yang ditawarkan.

3. Jurnalis Game

Selain itu, kamu juga bisa mendapat uang dengan menjadi jurnalis game. Kamu bisa memulai dengan bergabung di situs yang telah ada dan mulai menulis berita, review, dan berbagai jenis konten jurnalistik lain mengenai suatu game. Selain itu, kamu juga bisa meluncurkan situs sendiri yang berisi berita, review dan artikel game tersebut.

Baca juga:  The ONE Legian, Hotel Vila Lumbung dan Rotary Club Bali Gelar Seminar Thalassemia

Bila kamu menulis dengan bergabung di situs yang sudah ada, kamu akan mendapat penghasilan sebagai seorang freelancer. Bayaran yang akan kamu dapat adalah per artikel. Sedang bila kamu memiliki situs sendiri, kamu bisa mendapatkan uang dari monetisasi iklan dan donasi via Patreon yang jumlahnya pun lumayan.

4. Jasa Joki

Tak hanya itu saja, kamu juga bisa coba jadi joki untuk mendapatkan uang dari game online. Maksud jasa joki ini adalah kamu memainkan suatu karakter dari pemain game yang waktunya untuk bermain game kurang alias sibuk, tapi mereka menginginkan hasil instan untuk game tersebut.

Biaya yang didapat dari menjadi joki ini bervariasi. Mulai dari ratusan ribu hingga jutaan Rupiah. Harga yang ditawarkan ini sebenarnya sangat tergantung dari permintaan pemilik karakter yang menginginkan kenaikan level, job yang dipilih, fasilitas hingga waktu pengerjaan.

Baca juga:  Penataan Kawasan Suci Besakih Hampir Rampung, Gubernur Koster Ajak Pedagang Rukun dan Guyub

5. Gamer Profesional

Kalau kamu memiliki kemampuan bermain game di atas rata-rata, banyak sekali kompetisi game yang bisa kamu coba. Hadiah yang ditawarkan pun memiliki nominal yang fantastis. Salah satu kompetisi yang bisa kamu ikuti adalah South East Asian Cyber Arena atau SEACA yang pernah diadakan di Jakarta dan menawarkan hadiah dengan total Rp1,4 miliar.

Kamu bisa bergabung dengan tim esport juga untuk mendapatkan penghasilan lebih dari menjadi gamer profesional ini. Selain dari hadiah kompetisi yang kamu ikuti, kamu juga bisa mendapatkan uang dari sponsor.

Nah, itulah berbagai hal yang bisa kamu lakukan ketika bermain game. Memang terlihat pekerjaan yang tak bisa menghasilkan uang, ya. Namun, percayalah, uang yang didapat dari beberapa aktivitas tersebut jumlahnya bisa sangat fantastis. (kmb/balipost)

BAGIKAN

TINGGALKAN BALASAN

Please enter your comment!
Please enter your name here

CAPCHA *