
BANGLI, BALIPOST.com – Seorang pria berinisial NK (48), warga Desa Demulih, Susut, Bangli, diamankan petugas kepolisian dan Satpol PP setelah mengamuk tanpa busana di desanya, Kamis (22/1). Aksinya sempat memicu keresahan warga di sekitar lokasi kejadian.
Berdasarkan informasi, peristiwa itu terjadi sekitar pukul 09.00 WITA. Pria tersebut mengamuk dalam keadaan telanjang di sebelah barat simpang Demulih. Kelian banjar setempat sempat berupaya membujuknya akan tetapi tidak membuahkan hasil. Kejadian itupun kemudian dilaporkan ke polisi dan Satpol PP.
Merespons laporan tersebut, personel Polsek Susut dan Satpol PP Bangli langsung terjun ke lokasi. Petugas dibantu warga sempat mencoba kembali membujuk yang bersangkutan akan tetapi tidak berhasil. Karena terus melawan, petugas akhirnya menangkap paksa dan mengevakuasinya ke RSJ Bangli.
Kapolsek Susut, AKP I Nyoman Sucipta membenarkan adanya kejadian itu. Aksi pria tersebut sempat memicu keresahan warga sekitar. “Saat ini yang bersangkutan sudah dibawa ke RSJ Bangli guna penanganan lebih lanjut,” tandasnya. (Dayu Swasrina/balipost)










