
DENPASAR, BALIPOST.com – Koran Bali Post pada hari ini, Jumat (17/10) menerbitkan beragam berita yang terjadi di seputar Bali dan Indonesia.
Dari sedimen waduk muara dibuang ke Pemogan hingga Gubernur Koster tegaskan EKB wwujudkan Bali berdikari bidang ekonomi.
Berikut 5 berita yang disajikan Koran Bali Post pada hari ini:
1. Sedimen Waduk Muara Dibuang ke Pemogan
Denpasar (Bali Post) –
Penanganan infrastruktur dan pengerukan sedimen sungai dan waduk Muara menjadi program strategis di Bali.
Targetnya ada 6.000 kubik sedimen yang akan dikeruk dari waduk Muara dan ditargetkan tuntas Desember 2025.
2. Digelar Sabtu Besok, Koster Dijagokan Seluruh Ketua DPC Se-Bali
Denpasar (Bali Post) –
DPD PDI Perjuangan Provinsi Bali akan menggelar konferensi daerah (Konferda) DPD PDI Perjuangan Bali dan konferensi cabang (Konfercab) DPC PDI Perjuangan Kabupaten/Kota se-Bali di Bali Sunset Road Convention Center, Jl. Pura Mertasari – Sunset Road, Denpasar, Sabtu (18/10).
Konferda dan Konfercab ini untuk memilih Ketua DPD dan DPC PDI Perjuangan Bali dan kabupaten/kota periode 2025-2030.
3. Mudah Menular, Bali Alami Lonjakan Kasus ISPA
Denpasar (Bali Post) –
Kasus Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA) di Bali dua bulan terakhir mengalami peningkatan. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Bali, pada Agustus 2025, kasus ISPA di Bali mencapai 35.604 kasus.
ISPA mengalami peningkatan pada bulan September 2025 mencapai 36.009 kasus. “Untuk kasus ISPA di Bali hampir merata di semua kabupaten/kota,” ujar Kadiskes Provinsi Bali, dr. I Nyoman Gede Anom, Kamis (16/10).
4. Perbaikan Sungai Dianggarkan Rp4,3 Miliar
Denpasar (Bali Post) –
Tiga sungai di Denpasar yakni Tukad Badung, Tukad Mati, dan Tukad Ayung segera dilakukan perbaikan pascabanjir bandang, 10 September lalu.
BWS BaliPenida menganggarkan Rp4,3 miliar untuk revitalisasi.
5. Gubernur Koster Tegaskan EKB Wujudkan Bali Berdikari Bidang Ekonomi
Denpasar (Bali Post) –
Dukungan terhadap kebangkitan ekonomi Bali lewat Ekonomi Kerthi Bali disampaikan Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas RI, Rachmat Pambudy.
Terobosan Gubernur Wayan Koster di sektor ekonomi diharapkan mampu mewujudkan Bali mendiri secara ekonomi dan terjadinya pemerataan antarwilayah. (*)