Beberapa petugas PLN melakukan pemeliharaan jaringan listrik di Denpasar. (BP/eka)

DENPASAR, BALIPOST.com – PLN Unit Induk Distribusi (UID) Bali mengumumkan adanya pemeliharaan jaringan listrik di sejumlah wilayah pada Kamis (11/9).

“Dalam rangka peningkatan keandalan pasokan listrik bagi pelanggan, akan dilaksanakan pemeliharaan sistem kelistrikan di beberapa lokasi,” tulis PLN UID Bali lewat pengumuman yang diunggah akun Instagram @plndistribusibali, Kamis.

Pemeliharaan jaringan listrik hari ini berlangsung di 6 unit layanan pelanggan (ULP), yakni ULP Sanur, Mengwi, Tabanan, Gianyar, Karangasem, dan Tejakula.

Baca juga:  Pasang Sensor EWS, PLN Pastikan Listrik G20 Makin Andal

Berikut rinciannya:

ULP Sanur

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Jl. Ikan Tuna III pada pukul 10.30-12.00 WITA.

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Jl. Ikan Tuna I pada pukul 11.30 – 16.00 WITA

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Jl. Tukad Badung pada pukul 10.30 – 13.30 WITA

ULP Mengwi

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Pantai Berawa dan sekitarnya serta Gang Sri Khayangan pada pukul 11.00-14.00 WITA.

Baca juga:  Melalui "One Man One Hope," PLN Sambung Listrik 706 KK di Bali

ULP Tabanan

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Dukuh Pulu, Mambang, Perumahan Sanggulan, Puskopad Sanggulan, BCA Land dan sekitarnya pada pukul 10.00-14.00 WITA.

Pemeliharaan jaringan juga akan dilakukan di Bantas Tengah Kaja dan Bantas Tengah Kelod pada pukul 11.00-12.00 WITA.

ULP Gianyar

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Jl. Raya Sapat, Tegallalang pada pukul 10.00 – 16.00 WITA.

Pemeliharaan jaringan juga dilakukan di Kompleks Dam Sidam, Desa Buahan, Kecamatan Payangan pada pukul 11.00 – 14.00 WITA

Baca juga:  Dampak COVID-19, Ini Skenario Optimis PLN Bali

ULP Karangasem

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Munti Gunung pada pukul 11.00 – 14.00 WITA.

ULP Tejakula

Pemeliharaan jaringan akan dilakukan di Pakisan pada pukul 10.00 – 12.00 WITA.

Demikian jadwal dan lokasi pemeliharaan jaringan listrik di Bali untuk Kamis 11 September 2025. Bagi warga yang berada di ULP itu agar bersiap-siap ya. (Diah Dewi/balipost)

BAGIKAN