Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara korps raport kenaikan pangkat 26 pejabat tinggi Polri dari berbagai jenjang di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, Jumat (29/11/2024). (BP/Ant)

JAKARTA, BALIPOST.com – Sebanyak 26 perwira tinggi Polri mengikuti upacara kenaikan pangkat yang dipimpin secara langsung oleh Kapolri Jenderal Pol. Listyo Sigit Prabowo di Gedung Rupatama Mabes Polri, Jakarta, dikutip dari kantor berita Antara, Jumat (29/11).

Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri Brigjen Pol. Trunoyudo Wisnu Andiko dalam keterangannya mengatakan bahwa terdapat dua perwira tinggi (Pati) yang resmi menyandang pangkat Komisaris Jenderal (Komjen), delapan Pati yang mendapatkan promosi ke pangkat Inspektur Jenderal (Irjen), dan 16 pejabat naik ke pangkat Brigadir Jenderal (Brigjen).

Baca juga:  Masyarakat Diminta Waspada Tawaran Kerja ke LN

Adapun dua Pati yang resmi menyandang pangkat Komjen adalah Komjen Pol. Dedi Prasetyo dengan jabatan baru Irwasum Polri dan Komjen Pol. Chryshnanda Dwilaksana dengan jabatan baru Kalemdiklat Polri.

Brigjen Trunoyudo mengatakan, kenaikan pangkat tersebut merupakan bentuk penghargaan atas kerja keras, dedikasi, dan prestasi para pejabat tinggi.

Akan tetapi, di balik bentuk apresiasi tersebut, ada tanggung jawab besar yang harus diemban di masa depan.

Baca juga:  Manis Galungan, Krama Adat Keramas Gelar Upacara Nubung Pedagingan

“Kepemimpinan yang baru ini diharapkan mampu menjawab tantangan organisasi Polri dalam menghadapi dinamika masyarakat yang semakin kompleks. Kami percaya, para pejabat yang dilantik ini akan membawa perubahan positif dalam institusi Polri,” ucapnya.

Dengan kenaikan pangkat ini, kata dia, Polri optimis mampu menghadirkan pelayanan yang lebih baik dan meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap institusi kepolisian.

“Semoga amanah ini dapat dijalankan dengan penuh integritas, tanggung jawab, dan semangat pengabdian kepada bangsa dan negara,” ujarnya. (Kmb/Balipost)

Baca juga:  KONI Gianyar Gelar Musorkab 29 Agustus

 

BAGIKAN