Aparat kepolisian melakukan olah TKP tewasnya seorang pemotor karena tergilas mobil. (BP/Istimewa)

GIANYAR, BALIPOST.com – Kecelakaan terjadi di Jalan Raya Wanayu, Desa Bedulu, Kabupaten Gianyar tepatnya di depan Pura Gunung Sari Penyimpenan, Rabu (24/7) sekitar pukul 17.00 WITA. Pemotor, I Putu Kamasan Sanjaya (53) bersenggolan dengan mobil dan tergilas ban sehingga meninggal dunia.

Kasat Lantas Polres Gianyar, AKP Adrian Rizki Ramadhan mengatakan awalnya sepeda motor dan mobil sama-sama datang dari arah utara ke selatan dengan posisi mobil berada di depan. Sementara mobil lainnya datang dari arah berlawanan.

Baca juga:  Lakalantas di Jembrana Naik 31 Persen

Setibanya di tempat kejadian, Kamasan hendak mendahului mobil di depannya dan mengambil haluan terlalu ke kanan sehingga terjadi senggolan dengan mobil yang satunya. Ini mengakibatkan korban yang berasal dari Klungkung ini terjatuh ke kolong mobil yang ada di depan dan terlindas di bagian kepala.

Korban meninggal di TKP. Selanjutnya jenazah pemotor dirujuk ke RSU Sanjwani Gianyar, sedangkan pengemudi roda empat tidak diketahui identitasnya langsung meninggalkan TKP ke arah utara. (Wirnaya/balipost)

Baca juga:  Tabrak Truk Sampah, Jaksa Luka-luka
BAGIKAN