Ilustrasi. (BP/Dokumen)

DENPASAR, BALIPOST.com – Tak memakan waktu lama, polisi berhasil mengungkap dugaan pembunuhan seorang perempuan berinisial F di penginapan, Jl. Raya Pemogan, Denpasar Selatan (Densel) pada Sabtu (4/5) pagi.

Pelaku, menurut Kasi Humas Polresta Denpasar AKP Ketut Sukadi sudah ditangkap pada Sabtu malam. “Nanti pukul 13.00 WITA pengungkapan kasus ini dirilis di Polsek Denpasar Selatan,” ujarnya saat dikonfirmasi Minggu (5/5).

Informasi dihimpun, tim gabungan Polsek Denpasar Selatan (Densel) dan Polresta Denpasar menangkap pelaku di Benoa. Saat ini pelaku ditahan di Polsek Densel.

Baca juga:  Umumkan Paslon di Pilkada Serentak 2020, PDIP Usung Paket Ini di 6 Kabupaten/kota di Bali

Sebelumnya diberitakan jasad F ditemukan dalam kondisi tak berbusana. Di lehernya ada luka memar biru.

Dari keterangan penjaga penginapan berinisial KS, korban ditemukan meninggal pukul 11.00 WITA. Namun KS tidak tahu banyak kejadian itu karena temannya yang jaga saat itu. “Saya penjaga pengganti. Penjaga saat kejadian sedang diperiksa di kantor polisi. Apanya dibilang kayak memar biru di leher. Korban asal Jember kos di sini,” ujarnya.

Baca juga:  Ribuan Pelari Ikuti Cleo Smart Run

Terkait masalah lama korban kos di TKP, KS tidak tahu. Termasuk nama korban, KS tidak tahu karena kunci office dibawa penjaga shift siang. “Korban sendiri tinggal di sini, dibilang sudah tua. Kerjaan juga tidak tahu. Sekadar tahu ada orang meninggal di sini,” tutupnya.

Sedangkan penginapan sekaligus jadi kos elit tersebut hanya beberapa kamar saja yang terisi. Penghuni kos elit itu juga tidak begitu kenal dengan korban karena baru beberapa hari tinggal di sana.

Baca juga:  Dari Reaksi Pengusaha Jika PPKM Diperpanjang Lagi hingga Kasus COVID-19 Tambah di Atas 1.300

Menurut sumber, selain luka memar, informasinya leher korban dililit kabel. Sedangkan HP dan kalung korban tidak ditemukan di TKP. (Kerta Negara/balipost)

BAGIKAN